Daihatsu Sigra Bekas 2025 Mulai Banyak Pilihan, Ada TDP Rp 7 Juta
18 Januari 2026, 11:00 WIB
Daihatsu Offcial Club diajak untuk merasakan langsung performa dari Rocky terbaru yang diluncurkan bulan lalu
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Perwakilan komunitas yang tergabung dalam Daihatsu Official Club merasakan langsung performa dari Rocky terbaru. Ini merupakan upaya perusahaan dalam memperkenalkan produk terbaru mereka kepada para pelanggan.
Acara bertajuk Rocky Product Introduction to Daihatsu Official Club ini berlangsung di Daihatsu Astra Biz Center BSD. Para peserta mendapat kesempatan untuk merasakan performa model tersebut di berbagai medan jalan.
Selain menjadi ajang perkenalan produk, kegiatan ini juga menjadi wadah silaturahmi antara komunitas dengan tim outlet Daihatsu Astra Biz Center BSD, termasuk Kepala Cabang dan Kepala Bengkel. Mereka pun memberikan penawaran khusus penjualan hingga paket aftersales eksklusif bagi anggota komunitas DOC.
Sebagai penutup rangkaian kegiatan, pabrikan menggelar Car Review Challenge pada 21–23 September. Kompetisi ini menantang para anggota komunitas yang tergabung dalam Daihatsu Official Club untuk membuat video ulasan versi mereka tentang Rocky terbaru.
Setelah melalui proses penilaian, Daihatsu Xenia Indonesia Club berhasil meraih juara pertama. Peringkat kedua diraih oleh Calya Sigra Club, dan Sirionity (Sirion Community) menempati posisi ketiga.
Perlu diketahui, pada September 2025 Daihatsu telah meluncurkan Rocky terbaru dengan beragam pengembangan, khususnya di sisi tampilan. Mobil ini dirancang agar tampil segar, sesuai target pasarnya yaitu generasi muda.
Pada varian ADS, Daihatsu Rocky terbaru mendapatkan desain gril baru dengan motif honeycomb dan emblem Daihatsu.
Selain itu, terdapat tambahan DRL (Daytime Running Light) di bagian bumper mobil. Penyematannya dipercaya mampu mempertegas karakter kendaraan.
SUV kompak Daihatsu ini juga dibekali stiker dan garnish baru di bodi samping, serta rear bumper cover yang memperkuat kesan tangguh.
Kemudian di sektor interior, penggunaan material serba hitam dipercaya mampu memperkuat kesan sporti. Melengkapi nuansa tersebut, ditambahkan bezel berkelir Dark Gunmetal pada setir, door inner handle, hingga center console.
Untuk mendapatkannya, Daihatsu Rocky dijual dengan harga mulai dari Rp 212,65 juta hingga Rp 292,05 juta.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
18 Januari 2026, 11:00 WIB
09 Januari 2026, 19:00 WIB
09 Januari 2026, 11:00 WIB
08 Januari 2026, 10:00 WIB
07 Januari 2026, 08:00 WIB
Terkini
20 Januari 2026, 08:00 WIB
Ada berbagai upaya yang bisa dipilih pemerintah Indonesia untuk mengantisipasi kenaikan harga BBM di Tanah Air
20 Januari 2026, 07:00 WIB
Honda UC3 jadi salah satu kandidat motor listrik baru di Indonesia, saat ini baru ditawarkan di Thailand
20 Januari 2026, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 20 Januari 2026 digelar pada puluhan ruas jalan untuk atasi kemacetan di Ibu Kota
20 Januari 2026, 06:00 WIB
Demi memudahkan para pengendara motor dan mobil, SIM keliling Bandung kembali dihadirkan di Kota Kembang
20 Januari 2026, 06:00 WIB
SIM keliling Jakarta melayani perpanjangan khusus untuk SIM A dan C saja dengan biaya yang bervariasi
19 Januari 2026, 20:00 WIB
Ducati Desmosedici GP26 tampil menawan dengan nuansa merah dan putih matte, siap debut di MotoGP 2026
19 Januari 2026, 19:00 WIB
Demi menjawab kebutuhan konsumen, TAM baru saja memberikan penyegaran pada Toyota Raize pada beberapa bagian
19 Januari 2026, 18:00 WIB
Tanpa insentif pajak dari pemerintah, harga mobil listrik Wuling mengalami kenaikan mulai dari Rp 30 jutaan