Klasemen MotoGP 2023: Persaingan Martin dan Bagnaia Makin Panas

Persaingan Martin dan Bagnaia kian panas di papan atas klasemen MotoGP 2023 setelah seri India pada Minggu (24/9).

Klasemen MotoGP 2023: Persaingan Martin dan Bagnaia Makin Panas
  • Oleh Satrio Adhy

  • Senin, 25 September 2023 | 16:26 WIB

TRENOTOJorge Martin berhasil memangkas jarak dengan Francesco Bagnaia. Hal itu setelah ia finish kedua pada MotoGP India 2023.

Kini persaingan kedua pembalap ducati tersebut kian panas di papan atas klasemen MotoGP 2023. Sebab Bagnaia yang gagal finis hanya mampu mengumpulkan 292 poin.

Sementara Martin ada di tangga kedua dengan mengantongi 279 angka. Sehingga mereka hanya terpaut 13 poin saja.

Klasemen MotoGP 2023: Jarak Bagnaia dan Martin Semakin Tipis
Photo : MotoGP

Dengan begitu perebutan gelar juara dunia MotoGP 2023 semakin sengit. Keduanya sama-sama memiliki kans besar buat keluar sebagai jawara musim ini.

Sementara itu posisi tiga besar dilengkapi oleh Marco bezzecchi. Murid Valentino Rossi membukukan 192 poin setelah menjadi pemenang pada MotoGP India 2023.

Di sisi lain Martin pun mengaku gembira dengan hasil apik yang diraihnya akhir pekan kemarin. Apalagi dia harus bekerja sangat keras buat menyelesaikan balapan di Sirkuit Buddh.

“Saya merasa sangat senang untuk tim dan juga kami memulihkan beberapa poin di kejuaraan,” ungkapnya di Cras, Senin (25/9).

Sebab dia mengalami dehidrasi hingga upacara podium harus ditunda sementara. Martin juga sampai melewati sesi konferensi pers pasca-balapan.

“Di lap terakhir saya melakukan kesalahan besar karena dehidrasi dan melebar, sehingga Fabio Quartararo menyalip. Tetapi saya dapat mendahului kembali, sangat senang bisa merebut posisi kedua,” tambahnya

Jorge Martin pun bertekad buat mempertahankan penampilan apiknya. Jadi dapat meraih gelar juara MotoGP 2023.


Terkini

mobil
Mobil Listrik

Makin Populer, Edukasi Keamanan Mobil Listrik Wajib Digencarkan

Insiden mobil listrik terbakar yang terjadi belakangan berpotensi memicu ketakutan, wajib ada edukasi

otosport
Yamaha

Motor Yamaha Quartararo dan Rins Bermesin V4 Meluncur di Jakarta

Fabio Quartararo dan Alex Rins kini mempunyai motor balap Yamaha baru guna mengarungi kompetisi MotoGP 2026

motor
Yamaha

Yamaha Nmax sampai Xmax Bersolek, Pakai Livery 25 Tahun Maxi

Yamaha Nmax maupun Xmax kini tampil beda setelah diberikan livery khusus, yakni 25 tahun Maxi yang sporty

mobil
Aletra

Mobil Baru Aletra Siap Meluncur Kuartal Kedua 2026

Hampir dua tahun sejak peluncuran L8, Aletra akhirnya siap menghadirkan produk baru buat konsumen tahun ini

mobil
Mobil listrik Mitsubishi

Wujud Mobil Listrik Terbaru Mitsubishi, Siap Tantang Hyundai Kona

Mobil listrik terbaru Mitsubishi memiliki ukuran kompak dan bahasa desain baru pakai basis Foxtron Bria

motor
Yamaha Tmax

Yamaha Tmax DX Baru Meluncur, Harga Setara Toyota Innova Zenix

Yamaha Tmax DX model 2026 hadir untuk menggoda para pencinta touring berkantong tebal yang ada di Indonesia

mobil
Lepas

Lepas Siap Luncurkan 12 Mobil di RI Dalam 3 Tahun, Tidak Ada MPV

Lepas bakal fokus untuk meluncurkan SUV serta sedan di Indonesia dengan desain premium yang keunggulan tersendiri

mobil
Polytron G3

Polytron Siap Luncurkan Mobil Listrik Baru di 2026

Polytron menegaskan bakal meluncurkan mobil listrik baru di 2026 untuk memperkuat pasarnya di Tanah Air