Siasat Terhindar dari Penipuan Lelang Online

Penipuan lelang online semakin merebak seiring dengan banyak laporan korban yang tergiur dengan tipu daya oknum

Siasat Terhindar dari Penipuan Lelang Online

Dilansir dari PT Balai Lelang Asta Nara Jaya (Auksi), sebagai balai lelang otomotif terpercaya selama 10 tahun, berikut ini beberapa tips untuk terhindar aksi penipuan berkedok lelang online.

  1. Cek Akun

Penting dilakukan bagi para konsumen yang baru pertama kali mengikuti lelang online, adalah melakukan pengecekkan keaslian akun atau profil balai lelang.

Jika Anda dihubungi melalui media sosial, maka Anda perlu memperhatikan tampilan atau feed akun media sosial tersebut. Biasanya akun penipuan terlihat tidak profesional seperti kualitas foto jelek, konten tidak beraturan, maka dapat dipastikan akun tersebut palsu.

Photo : auksi

  1. Jangan Mudah Tergiur

Harga yang murah menjadi salah satu senjata para penipu dalam modus lelang online. Jangan mudah tergiur dengan harga yang murah adalah hal yang harus diperhatikan.

Karena dalam lelang, tidak melulu harga yang ditawarkan sangat murah. Perlu diketahui bahwa setiap barang yang masuk balai lelang memiliki nilai limit atau harga minimal.

Batas tersebut akan ditetapkan oleh penjual atau pemilik barang. Sehingga saat lelang berlangsung harganya akan lebih tinggi dari limit yang sudah ditetapkan penjual.

  1. Cek Rekening Deposit

Sebelum bisa mengikuti lelang, setiap peserta diharuskan melakukan pembayaran deposit. Karena dari sana, peserta akan mendapatkan NIPL (Nomor Induk Peserta Lelang).

Dana tersebut nantinya akan dikembalikan saat peserta tidak mendapatkan unit yang diinginkan.

Untuk mencegah penipuan, baiknya peserta melakukannya secara mandiri alias tanpa perantara. Hal tersebut guna mencegah adanya pihak yang tidak bertanggung jawab dan mengaku dari pihak balai lelang.


Terkini

komunitas
Mazda tawarkan banyak promo di GJAW 2024

Mazda Tawarkan Promo Menarik di GJAW 2024, Ada Bunga 0 Persen

Mazda tawarkan promo menarik di GJAW 2024 termasuk bunga 0 persen untuk seluruh model yang mereka miliki

mobil
Maxus di GJAW 2024

2 MPV Listrik Maxus Debut di GJAW 2024, Lebih Murah dari Zeekr

Isi lini MPV listrik premium di RI, Maxus merilis dua model baru dengan harga mulai dari Rp 788 jutaan

mobil
Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota berkolaborasi dengan Pertamaina dan Trac buat melakukan uji coba bahan bakar jenis bioetanol E10

mobil
Mitsubishi XForce Ultimate DS Dipasarkan di GJAW 2024, Ini Harganya

Mitsubishi XForce Ultimate DS Melantai di GJAW 2024, Ada Fitur Baru

Mitsubishi XForce Ultimate DS resmi meluncur dalam pameran GJAW 2024 dengan dilengkapi fitur kekinian

mobil
Kia EV3 di GIIAS 2024

Kia EV3 Diperkenalkan di GJAW 2024, Tantang Chery Omoda E5

Calon rival baru Chery Omoda E5, Kia EV3 diperkenalkan kepada pengunjung lewat pameran otomotif GJAW 2024

mobil
Aion V

Aion V Resmi Tampil di GJAW 2024, Harganya Rp 499 Juta

Aion V tampil di GJAW 2024 dengan menawarkan beragam keunggulan termasuk banderol yang menarik yaitu Rp 499 juta

mobil
Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition Meluncur di GJAW 2024

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition akhirnya meluncur di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)

mobil
Mobil listrik Aletra di GJAW 2024

Harga Mobil Listrik Aletra Diungkap di GJAW 2024

Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6