Subsidi Motor Listrik Sudah Tidak Diharapkan Lagi pada 2026
02 Januari 2026, 13:38 WIB
Masuk Indonesia, motor listrik BMW CE 04 dipasarkan dengan harga lebih mahal dari Mitsubishi Xpander Cross
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – BMW Motorrad Indonesia secara resmi meluncurkan motor listrik pertamanya yakni CE 04. Sepeda motor listrik BMW CE 04 dipasarkan di Indonesia dengan harga lebih mahal dari new Mitsubishi Xpander Cross.
Dalam rangka mendukung kebijakan pemerintah, BMW Motorrad Indonesia menghadirkan skuter listrik bergaya futuristik. Bertubuh gambot, BMW CE 04 mengusung tampilan serba runcing dan tidak biasa.
Kendaraan tersebut dibekali dengan motor listrik yang mampu menyemburkan daya 42 hp. Sedangkan torsi puncak dari skuter listriknya mencapai 62 Nm pada 1.500 rpm.
Bicara akselerasi, kuda besi ramah lingkungan ini diklaim hanya membutuhkan 2.6 detik dari diam hingga kecepatan 50 km/jam. Untuk kecepatan maksimalnya sendiri, dikatakan BMW CE 04 mampu menempuh 120 km/jam.
Baterai yang ditanamkan berkapasitas 60.6 Ah. Dalam kondisi baterai penuh disebutkan kendaraan dapat melaju hingga jarak 130 kilometer.
Salah satu pertanyaan yang umum dilontarkan terkait motor listrik adalah durasi pengecasan baterai. BMW CE 04 membutuhkan waktu 4 jam 20 menit untuk pengisian baterai.
Menggunakan metode fast charging dari kondisi baterai kosong hingga penuh diklaim hanya membutuhkan 1 jam 40 menit. Lalu pengisian daya dari 20 persen hingga 80 persen diyakini hanya dibutuhkan waktu 45 menit saja.
Sayangnya tidak disebutkan lebih lanjut daya listrik yang dibutuhkan dalam pengisian baterai di rumah.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
02 Januari 2026, 13:38 WIB
02 Januari 2026, 09:00 WIB
31 Desember 2025, 17:19 WIB
31 Desember 2025, 12:00 WIB
30 Desember 2025, 14:00 WIB
Terkini
07 Januari 2026, 08:00 WIB
Daihatsu Rocky Hybrid belum mengalami penyesuaian harga di Januari 2026, sudah mulai dikirim ke konsumen
07 Januari 2026, 07:00 WIB
Terlihat empat siluet mobil di laman resmi Omoda Indonesia, salah satunya diduga SUV hybrid Omoda O9
07 Januari 2026, 06:44 WIB
SIM keliling Jakarta tersebar di lima lokasi berbeda sekitar Ibu Kota, memudahkan pemohon memperpanjang SIM
07 Januari 2026, 06:44 WIB
Untuk mengurus dokumen berkendara, masyarakat bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung hari ini
07 Januari 2026, 06:44 WIB
Pembatasan ganjil genap Jakarta diterapkan pada puluhan ruas jalan dengan pengawalan petugas di beberapa titik
06 Januari 2026, 21:00 WIB
Toyota GT86 masih menjadi mobil yang menantang untuk dimodifikasi karena memiliki potensi cukup besar
06 Januari 2026, 18:00 WIB
Performa Francesco Bagnaia turun drastis di MotoGP 2025, kesulitan bersaing dengan rekan setimnya di Ducati
06 Januari 2026, 17:00 WIB
Kembaran BYD Seal bakal dipasarkan dengan nama Seal 07 EV, dipasarkan di Tiongkok lebih dulu tahun ini