Daftar Harga Matic 110 cc Akhir Agustus, Honda Beat Rp 18 Jutaan
28 Agustus 2024, 21:00 WIB
Diluncurkan hari ini (03/06), berikut harga dan spesifikasi lengkap all new Honda Beat 2024 dengan fitur baru
Oleh Denny Basudewa
KatadataOTO – All new Honda Beat resmi meluncur hari ini (03/06) dengan sejumlah ubahan. Motor Entry Level PT Astra Honda Motor (AHM) telah dibekali fitur baru.
Hadir sebagai motor berbanderol murah, teknologi yang disematkan menambah kenyamanan berkendara. Terlebih sistem keamanan juga ditambah seiring perkembangan zaman.
Sentuhan pada generasi terbaru Honda Beat diharapkan bisa diterima positif masyarakat. Sekadar informasi sejak pertama kali dipasarkan pada 2008, skutik tersebut sudah terjual sebanyak puluhan juta unit.
“Kami senang jajaran produk sepeda motor Honda terus dipercaya dan mendapat penerimaan luar biasa dari masyarakat. Kami memperkenalkan all new Honda Beat Series sebagai pilihan terbaru untuk berkendara sehari-hari,” kata Susumu Mitsuishi, President Director PT AHM di sela-sela peluncuran.
Fitur paling menarik yang ditawarkan pada generasi terbaru Honda Beat adalah Smart Key System. Inovasi tersebut tidak hanya memudahkan pengguna namun menambah tingkat keamanan.
Ditambah lagi all new Honda Beat sudah disematkan alarm. Kemudian terdapat Power Charger 12 Watt untuk mendukung para pelanggan dalam beraktivitas.
Sehingga selama perjalanan gawai pemilik motor bisa tetap terisi dayanya.
“Kami mempertahankan desain bodi yang kompak dan ramping pada all new Honda Beat. Kami pun menunjang berbagai kebutuhan pengendara dengan fitur kekinian,” jelas Mitsuishi kemudian.
All new Honda Beat mengalami pengurangan bobot sebanyak 3 kilogram. Reduksi angka itu didapat melalui mesin, Kick Arm (Kick Stater) dan Handle Grip belakang.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
28 Agustus 2024, 21:00 WIB
11 Agustus 2024, 08:50 WIB
24 Juni 2024, 11:00 WIB
15 Juni 2024, 11:00 WIB
13 Juni 2024, 08:00 WIB
Terkini
20 November 2024, 23:00 WIB
Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional saat libur Natal dan tahun baru 2025 untuk hindari kemacetan
20 November 2024, 21:00 WIB
Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan
20 November 2024, 19:01 WIB
BYD M6 masih merajai mobil listrik terlaris pada Oktober 2024 dengan mencatatkan penjualan 1.866 unit
20 November 2024, 18:00 WIB
Rekor baru, produksi kendaraan lingkungan BYD secara global berhasil tembus 10 juta unit pada November 2024
20 November 2024, 17:00 WIB
Bapenda DKI Jakarta mengenakan pajak sebesar 10 persen buat pengguna jasa parkir Valet di kawasan Ibu Kota
20 November 2024, 16:03 WIB
Honda GL Max Kustom menggunakan konsep Boardtracker dan berhasil menggasak gelar juara nasional HMC 2024
20 November 2024, 16:00 WIB
Logo baru MotoGP baru saja diperkenalkan, memiliki makna yang sangat luas karena terinspirasi dari banyak hal
20 November 2024, 15:00 WIB
Toyota bakal lakukan efisiensi imbas kenaikan PPN menjadi 12 persen yang berdampak pada peningkatan biaya produksi