Daftar Motor 300 Cc di Indonesia, Ada Produksi India

Meski tak terlalu populer di Indonesia, terdapat pabrikan yang menghadirkan motor 300 cc di Indonesia

Daftar Motor 300 Cc di Indonesia, Ada Produksi India

TRENOTO – Menjadi salah satu pasar otomotif terbesar di Asia tenggara, terdapat beragam pilihan model dan tipe kendaraan roda dua. Meski tak sebanyak mesin 250 cc, terdapat pabrikan yang menjual motor 300 cc di Indonesia

Alasan utama pabrikan enggan menghadirkan mesin 300 cc tak terlepas dari Pasal 1 ayat (2) huruf e dan d Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 90/PMK.03/2015 tentang Wajib Pajak Badan tertentu sebagai Pemungut Pajak Penghasilan dari Pembeli atas Penjualan Barang yang Tergolong Sangat Mewah.

Peraturan tersebut menegaskan bila sepeda motor roda dua maupun roda tiga masuk ke dalam target Pajak Penghasilan (PPh) 22 apabila memiliki  harga Rp 300 juta ke atas atau silinder lebih dari 250 cc. Karenanya, motor 300 cc masuk ke dalam barang yang dikenai pajak PPh 22.

Untuk lebih jelasnnya, TrenOto telah merangkum daftar motor 300 cc di Indonesia. berikut ulasannya:

1. BMW G 310 R

Hadir dengan tampang roadster, BMW G 310 R disematkan mesin 313 cc, 4-Tak, satu silinder, 4-katup berpendingin cairan yang mampu mengeluarkan tenaga 34 hp pada 9.500 rpm dan torsi 28 Nm pada 7.500 rpm.

Mendapatkan ukuran roda depann 110/70-17 inci dan belakang 150/60-17 inci, jarak sumbu roda motor tersebut berada di angka 1.370 mm. Hal ini membuat G 310 R nyaman digunakan untuk menembus kemacetan jalan.

Photo : BMW Motorrad

Menambah kenyamanan berkendara, terdapat cakram depan 300 mm dan belakang 250 mm. Tersedia pula fitur keselamatan anti-lock braking system (ABS) 2-channel sebagai standar. 
Mendapatkan tiga pilihan warna, BMW G 310 R  dibanderol Rp116 juta on the road DKI Jakarta.

2. BMW G 310 GS

Berbeda dengan kembarannya, BMW G 310 GS hadir dengan ban depan 110/80-19 inci dan belakang 150/70-18 inci. Lebih besar, ground clearance kendaraan jadi lebih tinggi sehingga mampu melewati beragam kondisi jalan. 

Meski serupa dari sisi mesin, tenaga yang dihasilkan sedikit berbeda yakni 34 hp pada 9.250 rpm dan torsi 28 Nm pada 7.500 rpm.

Tak mengalami perbedaan dari sisi suspensi, harga yang ditawarkan BMW G 310 GS lebih mahal yakni Rp134 juta on the road DKI Jakarta.


Terkini

news
Cara dan Syarat Dapat Diskon Pertamax Selama Arus Balik 2025

Cara dan Syarat Dapat Diskon Pertamax Selama Arus Balik 2025

Pertamina memberikan diskon Pertamax, Pertamax Turbo dan Pertamina Dex selama masa arus balik Lebaran 2025

mobil
Kabar Pergantian Merek Daihatsu ke Toyota Dipastikan Hoax

Kabar Pergantian Merek Daihatsu ke Toyota Dipastikan Hoax

Astra Daihatsu Motor membantah kabar yang menyebut merek dan logo mereka bakal beralih menggunakan Toyota

news
Tarif tol Trans Sumatera

5 Ruas Tol Trans Sumatera Beroperasi Tanpa Tarif Saat Arus Balik

Sedikitnya ada lima ruas tol Trans Sumatera yang beroperasi tanpa tarif saat arus balik untuk melancarkan lalu lintas

mobil
Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Berpeluang Dijadikan Taksi Online

Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Bisa Dijadikan Taksi Online

PT CSI mulai incar konsumen fleet untuk Chery J6, berpeluang dijadikan armada taksi online di masa mendatang

news
Tol Probolinggo

Tol Probolinggo Banyuwangi Seksi 1 Buka Fungsional Saat Arus Balik

tol Probolinggo Banyuwangi seksi 1 dibuka secara fungsional saat arus balik Lebaran 2025 untuk hindari kemacetan

motor
Begini Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat bakal berdampak ke harga motor Honda di Indonesia

news
Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Demi mengurangi kepadatan lalu lintas pada arus balik Lebaran 2025, Tol Japek II Selatan mulai dibuka hari ini

news
Tarif tol

Jasa Marga Bebaskan Tarif Tol Saat Arus Balik, Simak Aturannya

Jasa Marga bebaskan tarif tol saat arus balik untuk beri kemudahan kepada masyarakat saat arus balik