Cicilan Yamaha Freego 125 Mulai Rp700 Ribuan Jelang Lebaran 2023

Yamaha Freego 125 sepertinya patut dipertimbangkan dimiliki dengan beragam fitur kekinian yang ditawarkan.

Cicilan Yamaha Freego 125 Mulai Rp700 Ribuan Jelang Lebaran 2023

TRENOTOYamaha Freego 125 menjadi salah satu skuter matik yang bisa diandalkan bagi keluarga muda. Sebab menawarkan berbagai fitur kekinian guna menunjang kegiatan sehari-hari.

Satu diantaranya adalah kapasitas bagasi lumayan besar, yakni 25 liter. Jumlah tersebut sama dengan saudaranya Yamaha Nmax 155.

Kemudian Yamaha Freego 125 masih memiliki tempat penyimpanan di ruang kaki sebelah kanan berukuran cukup besar untuk menyimpan botol. Jadi bisa membawa barang lebih banyak.

Photo : Yamaha

Kepraktisan lainnya yang ditawarkan adalah pengendara tidak lagi perlu turun saat melakukan pengisian bensin. Pasalnya lokasi lubang berada di depan, tepatnya di sebelah kaki kiri pengemudi.

Sementara Yamaha juga menyematkan beberapa fitur terkini untuk produknya. Sebut saja seperti Y-Connect, membuat sang empunya bisa terhubung langsung dengan motornya menggunakan gawai pintar.

Pemilik dapat mengetahui kondisi motor secara real time, seperti update notifikasi telepon dan pesan, konsumsi bahan bakar, reminder waktu perawatan, lokasi dealer, rincian berkendara hingga lokasi parkir.

Lalu ada Electric Power Socket untuk mengisi daya baterai smartphone atau perangkat elektronik pengendara. Yamaha Freego 125 juga memiliki fitur Smart Key System (keyless) yang dilengkapi Answer Back System memudahkan pengendara mencari posisi motornya.

Skutik ini sudah mengadopsi lampu depan LED dengan membuat tampilan semakin premium. Sehingga membantu pemilik saat memakai Yamaha Freego 125 saat malam hari.

Baca Juga: Harga Suzuki V-Strom 250 SX Resmi Diumumkan, Nyaris Rp60 Juta

Fitur anyar selanjutnya adalah panel instrumen baru, kini bentuknya didesain menjadi persegi panjang. Meski bukan negative display, informasinya masih jelas terlihat ketika berada di bawah terik matahari.

Selanjutnya pada Yamaha Freego 125 Connected ini ada fitur stop & start system (SSS) yang membuat mesin otomatis mati saat berhenti di kemacetan. Efeknya konsumsi bahan bakar cukup efisien.

Semakin nyaman digunakan setelah mengusung mesin Blue Core 125 cc. Jantung pacunya dilengkapi SMG (Smart Motor Generator) menjadikan suaranya lebih halus saat dinyalakan.


Terkini

otosport
Mandalika Racing Series 2024

Pertamina Mandalika Racing Series Bakal Hadirkan Kelas Baru

Pertamina Mandalika Racing Series 2024 ronde kedua siap digelar dengan adanya kelas baru untuk pemula

motor
Vespa Elettrica

Motor Listrik Vespa Elettrica Mulai Langka, Stok Menipis

PT Piaggio Indonesia meluncurkan motor listrik Vespa Elettrica pada GIIAS 2023, dikatakan saat ini stok menipis

motor
PT Piaggio Indonesia

Banyak Model Tiruan, Piaggio Optimistis Produknya Tetap Diminati

Piaggio optimistis produknya akan tetap diminati, meski sekarang banyak model tiruan dengan desain serupa

mobil
Elon Musk Belum Mau Investasi Mobil Listrik Tesla di Indonesia

Elon Musk Terus Kecoh Indonesia Soal Investasi Tesla

Elon Musk mengaku masih belum tertarik menanamkan mobil buat investasi mobil listrik Tesla di Indonesia

otosport
Jadwal MotoGP Catalunya 2024: Marquez Terus Tebar Ancaman

Jadwal MotoGP Catalunya 2024: Marquez Terus Tebar Ancaman

Marc Marquez diprediksi bakal terus menebar ancaman jelang bergulirnya MotoGP Catalunya 2024 akhir pekan nanti

news
Forwot

Forwot Rayakan Hari Jadi Ke-21 Dibarengi Turnamen

Forwot menggelar perayaan hari jadi ke-21 dibarengi dengan turnamen futsal dan didukung berbagai pihak

motor
Daftar Harga Motor Matic Honda Mei 2024, Beat dan Stylo 160 Naik

Daftar Harga Motor Matic Honda Mei 2024, Beat dan Stylo 160 Naik

Menurut pantauan KatadataOTO pada Senin (20/5), harga sejumlah motor matic Honda mengalami peningkatan

mobil
Pemerintah Godok Subsidi Mobil Hybrid, Ini Kata Wuling

Pemerintah Masih Godok Subsidi Mobil Hybrid, Wuling Buka Suara

Wuling menyambut rencana subsidi mobil hybrid yang tengah digodok oleh Presiden Jokowi dan para jajarannya