2 Hal yang Buat Honda Bali Optimis Hadapi PPN 12 Persen

PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut

2 Hal yang Buat Honda Bali Optimis Hadapi PPN 12 Persen

KatadataOTO – Pemerintah lewat Menteri Keuangan Sri Mulyani memastikan berlakunya kenaikan PPN 12 persen mulai Januari 2025. Hal ini tentu berdampak langsung pada peningkatan harga-harga barang dan dipredikasi menimbulkan perlambatan pertumbuhan penjualan termasuk di sektor otomotif.

Menanggapi hal tersebut, Ahmad Wahyudi Irmono selaku Manager Technical Service Departement Astra Motor Bali menjawab dengan nada positif. Ia cukup optimis bahwa kenaikan PPN 12 persen tidak akan terlalu berpengaruh pada penjualan Honda motor di wilayahnya karena 2 hal yakni faktor pariwisata dan kebutuhan

“Tergantung ya, kalau di Bali selama pariwisata bagus, sejarah marketnya oke. Nah untuk kenaikan atau penyesuaian harga itu pasti ada tapi harapannya masih bisa bagus pasarnya karena di Bali ini satu pariwisata bagus dan kedua motor sudah jadi kebutuhan primer. Kemana-mana menggunakan motor, ya secara market sudah oke,” jelasnya (22/11). 

Ia juga menambahkan bahwa tren penjualan di Bali beberapa bulan terakhir tergolong bagus. Sepanjang Oktober 2024 jumlahnya mencapai 11.200 unit. 

Honda Bali optimis hadapi PPN 12 persen
Photo : KatadataOTO

“Dalam satu tahun (total penjualan) sudah hampir 110.000 unit. Di awal 2024 memang permintaan agak berkurang karena beberapa faktor salah satunya hari raya Galungan dan Nyepi yang berdempetan. Tapi setelah Q2, Q3 terus ke Oktober ini pasarnya sudah naik,” kata Ahmad.

Penjualan New Honda Scoopy Optimis Naik 

Astra Motor Bali memberikan data bahwa Honda Scoopy menjadi backbone penjalan mereka. Kemudian disusul oleh model-model lain seperti Stylo, Beat, PCX dan Vario.

Dengan New Scoopy yang baru bakal dilaunching secara regional di Bali Desember 2024, pihak Astra Motor Bali optimis penjualan per bulannya akan melampau model sebelumnya.

"Scoopy saat ini penjualannya mencapai hampir 3.000 unit per bulan. Harusnya model baru lebih oke, kita optimis mungkin bisa tembus 3.500 atau misalnya bisa boundig ke 4.000 unit per bulan," jelas Ahmad.

New Honda Scoopy masuk menjadi generasi keenam sendiri memiliki beberapa pengembangan. Seperti pada keseluruhan desain menegaskan sebagai skutik fashion termasuk sistem pencahayaan berteknologi Crystal Block yang disebut dapat meningkatkan visual pengendara.


Terkini

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor

komunitas
Honda Culture Indonesia 2025

Honda Culture Indonesia Kembali Digelar, Ajak Puluhan Komunitas

Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung

motor
Honda ADV 160

Jelajah Jawa Barat Pakai Honda ADV 160 Roadsync Menuju HBD 2025

Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025

mobil
Toyota Calya bekas

Toyota Calya Bekas Lansiran 2024 Pilihannya Makin Banyak

Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang