Model Baru Suzuki Bakal Hadir Hari Ini, Disinyalir S-Presso

Model baru Suzuki dipastikan akan hadir hari ini (16/11/2021), beredar kabar pabrikan asal Jepang tersebut akan memboyong S-Presso

Model Baru Suzuki Bakal Hadir Hari Ini, Disinyalir S-Presso
  • Oleh Adi Hidayat

  • Selasa, 16 November 2021 | 07:00 WIB

TRENOTO – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) rupanya masih memili­ki amunisi untuk meramaikan GIIAS 2021. Model baru Suzuki yang akan diperkenalkan sore ini, diyakini belum pernah mereka bawa ke Indonesia.

Sejak diselenggarakan pada 11 November 2021, Suzuki hanya mengandalkan Ertiga Sport FF sebagai bintang utama di GIIAS 2021. Namun Suzuki justru bersiap untuk menggebrak pameran melalui peluncurkan model baru.

“Besok akan diluncurkan model baru. Ini adalah keluarga baru Suzuki. Yang pasti produknya akan menarik,” ungkap Harold Donel, Head of Product Development & Marketing Research SIS kemarin (15/11/2021) di GIIAS 2021.

Meski tidak menyebutkan secara terperinci tentang modelnya, beredar kabar bahwa Suzuki S-Presso yang akan dihadirkan. Hal ini santer terdengar setelah munculnya nama mobil buatan India tersebut di situs Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham.

Suzuki S-Presso merupakan salah satu SUV Compact yang dilengkapi dengan mesin  tiga silinder berkode K10B berkapasitas 1.0 liter. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 67 hp dan torsi mencapai 90 Nm.

Suzuki S-Presso bukanlah satu-satunya nama yang muncul ke permukaan. Brand berlambang S tersebut diprediksi akan meluncurkan satu unit motor baru.

Suzuki diyakini akan meluncurkan skutik yang pasarnya sangat gemuk di Indonesia. Kemungkinan terkuatnya adalah Suzuki Burgman.

Rapor Penjualan Mobil Suzuki


Terkini

mobil
Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition Meluncur di GJAW 2024

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition akhirnya meluncur di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)

mobil
Mobil listrik Aletra di GJAW 2024

Harga Mobil Listrik Aletra Diungkap di GJAW 2024

Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6

mobil
BAIC BJ40 Plus

BAIC BJ40 Plus Mining Edition Hadir di GJAW 2024

BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)

mobil
Zeekr di GJAW 2024

Zeekr Bawa 2 Mobil Listrik Baru di GJAW 2024, Termurah Rp 1,1 M

Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI

motor
Honda Bali optimis hadapi PPN 12 persen

2 Hal yang Buat Honda Bali Optimis Hadapi PPN 12 Persen

PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut

news
GJAW 2024

GJAW 2024 Resmi Dibuka, Waktunya Berburu Diskon

GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta

mobil
Hyundai Siapkan Mobil Listrik Baru, Kemungkinan Kona N Line

Hyundai Siapkan Mobil Listrik Baru, Kemungkinan Kona N Line

HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 22 November 2024

Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut