Desain Mobil Cina Akan Berubah Drastis di 2027, Ini Sebabnya

Pelarangan door handle elektrik bergaya flush atau hidden pada mobil Cina bakal merevolusi desain kendaraan

Desain Mobil Cina Akan Berubah Drastis di 2027, Ini Sebabnya

Harapannya ini dapat membantu menekan fatalitas saat kendaraan terlibat dalam kecelakaan. Lalu proses evakuasi pengemudi maupun penumpang di kabin tak lagi sulit.

Pro-Kontra Gagang Pintu Mobil Rata Bodi

Dari segi desain, door handle modern ini menambah estetika tampilan eksterior mobil. Kemudian diklaim membantu mengurangi drag coefficient.

Tetapi masalah terkait door handle bergaya modern itu masih kerap terdengar. Pada 13 Oktober di Chengdu, penumpang mobil Xiaomi SU7 Ultra yang mengalami kecelakaan meninggal karena tak dapat membuka pintu mobil.

Gagang Pintu Tersembunyi Akan Dihilangkan, Membahayakan Pengemudi
Photo: Carnewschina

Menggunakan model Xiaomi SU7 Ultra yang sama, skenario serupa terjadi di daerah Tongling, Cina.

“Gagang pintu interiornya pakai tombol yang tidak bisa beroperasi ketika mobil kehilangan tenaga. Door handle mekanikal-nya tidak terlihat oleh para penumpang,” kata seorang sumber internal The Paper terkait kecelakaan di Tongling.

Di sisi lain, pengamat otomotif juga turut menyorot bahaya laten door handle elektrik kerap tidak disadari.

“Sangat berbahaya dalam hal evakuasi pengemudi dan penumpang kendaraan,” kata Bebin Djuana, pengamat otomotif kepada KatadataOTO beberapa waktu lalu.

BYD Seal versi Hatchback
Photo: Carnewschina

Meskipun baru sekadar kemungkinan dan tidak ada kasus serupa di Indonesia, hal tersebut patut jadi perhatian pihak-pihak terkait.

Apabila aturan di Cina resmi berlaku di 2027, ada kemungkinan desain mobil Cina yang kita kenal saat ini bakal banyak berubah.

Apalagi buat unit-unit yang nantinya bakal diekspor dari Tiongkok, bukan dirakit lokal di Indonesia atau mendapatkan ubahan sesuai negara tujuan.


Terkini

mobil
Mobil Cina

Penjualan Mobil Cina Diproyeksikan Lampaui Jepang Tahun Ini

Di 2025 angka penjualan mobil Cina diprediksi tembus 27 juta unit, sementara pabrikan Jepang 25 juta unit

otosport
Francesco Bagnaia

Saran untuk Francesco Bagnaia Agar Kompetitif Lagi di MotoGP 2026

Francesco Bagnaia diminta untuk bisa kembali berjuang di barisan terdepan ketika mengarungi MotoGP 2026

mobil
VinFast

VinFast Komitmen Produksi Lokal Model-Model EV Tersubsidi

VinFast Indonesia mengatakan bahwa mereka siap memenuhi kewajibannya atas insentif CBU yang telah didapatkan

modifikasi
Yamaha Xmax

Modifikasi Yamaha Xmax Hedon, Biayanya Senilai Dua Innova Zenix

Ucok harus mengeluarkan dana hampir Rp 1 miliaran untuk memodifikasi Yamaha Xmax berkelir dominan biru

motor
Motor listrik

Pasar Motor Listrik 2025 Anjlok, Subsidi Jadi Biang Kerok

Menurut data Kemenhub, motor listrik yang telah mengantongi SRUT di 2025 baru 55.059 unit atau turun 28,6 persen

mobil
Baterai lithium

Permintaan Baterai Lithium Mobil Listrik Bakal Merosot di 2026

Industri baterai lithium terpengaruh dari kinerja penjualan mobil listrik di Cina yang diproyeksi akan turun

mobil
Mobil yang Disuntik Mati

4 Mobil yang Disuntik Mati di Indonesia Tahun Ini, Ada Baleno

Sejumlah model mobil yang disuntik mati oleh pabrikan kemudian diganti produk lain, berikut daftarnya

mobil
Insentif Otomotif

Insentif Otomotif Disarankan Fokus Pada Mobil Dengan TKDN Tinggi

Insentif otomotif sebaiknya menyasar pada pertumbuhan industri komponen di dalam negeri agar seimbang