Aprilia Buka Suara soal Kontrak Jorge Martin, Siap ke Pengadilan
30 Juni 2025, 14:17 WIB
Honda Stylo 160 berhasil memenuhi tampang yang unik namun juga menyajikan kemampuan mesin nan mumpuni
Oleh Denny Basudewa
KatadataOTO – Honda Stylo 160 hadir di Indonesia dengan membawa warna baru di pasar skutik Tanah Air. Berbekal tampilan retro namun tetap melekat sejumlah teknologi modern.
PT Astra Honda Motor (AHM) melakukan terobosan melalui Stylo 160. Sebelumnya mereka telah mempopulerkan skutik bertampang retro melalui Honda Scoopy dan dilanjutkan Genio.
Tidak tanggung-tanggung karena manufaktur sepeda motor berlambang sayap mengepak menyodorkan kuda besi bertenaga. Honda Stylo 160 menggendong mesin serupa dengan Vario 160.
“Untuk segmen Fashionable memang kita sudah ada beberapa dari Scoopy sekarang Stylo. Ternyata bisa dibagi-bagi dan ada kebutuhan selain Fashion juga Power,” kata Octavianus Dwi Putro, Marketing Director AHM di sela-sela peluncuran (02/02).
Masuk ke segmen Fashionable atau lebih familiar berwujud retro, Stylo 160 membuka celah baru. Kendaraan menawarkan paras unik namun tetap bisa diandalkan dalam hal tenaga.
Sementara dari kompetitor yakni Yamaha bermain di kelas 125 cc mulai dari Fino, Fazzio hingga Grand Filano. Urusan daya lebih diunggulkan Stylo 160.
Sedangkan bicara konsumsi bahan bakar juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Jantung pacu milik Honda Vario 160 dipercaya efisien.
“Kami memilih untuk memanfaatkan mesin 160 walaupun besar tapi tetap irit bahan bakar. Konsumsi BBM mesin ini mencapai 45 km/liter,” jelas Octa kemudian.
KatadataOTO mendapat kesempatan untuk mencoba Honda Stylo 160 di area AHM Safety Riding & Training Center, Cikarang, Jawa Barat. Skutik tersebut melayani puluhan awak media yang penasaran untuk mencoba kemampuan produk terbaru mereka.
Terlahir sebagai skutik retro sejatinya bodi Honda Stylo 160 tidak terlalu besar. Terlihat dari spesifikasi motor jika dibandingkan Honda Scoopy.
Honda Stylo 160 memiliki panjang 1.886 mm, lebar 706 mm dan tinggi 1.133 mm untuk versi ABS. Sedangkan Honda Scoopy dengan panjang mencapai 1.864 mm, lebar 683 mm dan tinggi 1.075 mm.
Berdasarkan data di atas terbukti bahwa Honda Stylo 160 hanya lebih lebar dan tinggi beberapa milimeter saja. Angka tersebut tidak terlalu berpengaruh untuk memenuhi kebutuhan handling maupun manuver.
Adapun bobot Honda Stylo 160 terbilang 118 kg (ABS) atau lebih berat 23 kilogram daripada Scoopy. Sedangkan dibandingkan Vario 160 selisihnya 3 kilogram lebih berat Stylo 160.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
30 Juni 2025, 14:17 WIB
29 Juni 2025, 21:00 WIB
20 Juni 2025, 09:00 WIB
19 Juni 2025, 10:00 WIB
18 Juni 2025, 08:00 WIB
Terkini
30 Juni 2025, 22:24 WIB
Kepolisian bakal menggelar rekayasa lalu lintas di Silang Monas dalam rangka Hari Bhayangkara ke -79 besok
30 Juni 2025, 22:08 WIB
Polda Metro Jaya menyediakan perpanjang SIM gratis besok dalam rangka perayaan Hari Bhayangkara ke-79 di Monas
30 Juni 2025, 20:00 WIB
Pembangunan pabrik Mazda di Indonesia diklaim masih berjalan dan bakal segera rampung untuk penuhi pasar otomotif
30 Juni 2025, 19:00 WIB
Alex Marquez harus jalani operasi di Spanyol setelah tangan kirinya retak akibat kecelakaan di MotoGP Belanda
30 Juni 2025, 18:00 WIB
Jaecoo Indonesia ungkap alasan harga J7 SHS belum juga diumumkan ke konsumen sejak perkenalannya di IIMS 2025
30 Juni 2025, 17:00 WIB
Mazda siap meluncurkan dua mobil baru di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show 2025 bulan depan
30 Juni 2025, 16:23 WIB
Aion UT disinyalir segera meluncur buat konsumen Tanah Air dalam waktu dekat, berikut spesifikasinya
30 Juni 2025, 14:17 WIB
Perwakilan Aprilia akhirnya bersuara soal rumor kepindahan Jorge Martin ke Honda Racing di MotoGP 2026