3 Pilihan Hatchback Bekas Lansiran 2021, Harganya Beragam
31 Maret 2024, 14:00 WIB
Tiga kelas HRSC dimenangkan pembalap Indonesia, ada nama baru yang sebelumnya tidak pernah mengikuti HRSC
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Ajang HRSC (Honda Racing Simulator Championship) digelar dengan menyertakan sejumlah peserta internasional. Meski begitu jajaran pemenangnya didominasi oleh sim racer dari Indonesia.
Ada banyak nama baru yang muncul. Beberapa bahkan baru pertama kalinya mengikuti balap simulator yang digelar oleh Honda ini.
Adhi Parama Sugarda, Communication Strategy Senior Manager PT HPM (Honda Prospect Motor) memaparkan bahwa pada seleksi pertama terpilih 105 pembalap terbaik baik dari dalam maupun luar negeri.
“Memang tahun ini adalah tahun pertama kita buka untuk peserta dari internasional. Tapi setelah kita adu dengan pembalap Indonesia pemenangnya dari tiga kelas itu rata-rata dari Indonesia,” ucap Rama saat konferensi pers HRSC, Selasa (13/12).
Ketika ditanya perihal rencana membuka balapan khusus peserta internasional ia mengatakan kemampuan pembalap cenderung sama. Jadi menurutnya penggabungan antara peserta dari Indonesia dengan peserta internasional membuat balapan menjadi lebih kompetitif.
“Selama penyelenggaraan memang kami lihat antusiasme dari peserta tambah tinggi dari musim ke musim. Untuk pesertanya sendiri terbagi dari tiga kelas yaitu Honda Brio RS Urbanite, City Hatchback dan Civic Type R,” lanjut Agus.
Pada setiap kelas, Agus memaparkan jumlah maksimal pesertanya adalah 35 sim racer. Ke depannya ia berharap ada lebih banyak pembalap yang terkualifikasi.
Selain itu kompetisi terbuka untuk siapapun, dibuktikan dengan hadirnya sejumlah nama baru yang belum pernah mengikuti HRSC. Hasil akhirnya tiga kelas HRSC dimenangkan pembalap Indonesia.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
31 Maret 2024, 14:00 WIB
20 November 2023, 09:00 WIB
02 November 2023, 17:04 WIB
25 Februari 2023, 08:00 WIB
16 Januari 2023, 14:04 WIB
Terkini
01 Januari 2026, 17:00 WIB
Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara
01 Januari 2026, 15:00 WIB
Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta
01 Januari 2026, 13:00 WIB
MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera
01 Januari 2026, 11:12 WIB
Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi
01 Januari 2026, 09:00 WIB
Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang
01 Januari 2026, 07:00 WIB
Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah
01 Januari 2026, 06:00 WIB
Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian
31 Desember 2025, 18:00 WIB
Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV