Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Memimpin, Bagnaia Melorot
17 November 2025, 12:00 WIB
Dorna baru saja membuat pengumuman, mereka menunjuk Thailand sebagai seri pembuka pada MotoGP 2025 mendatang
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Dorna Sport secara mengejutkan mengeluarkan sebuah pengumuman. Mereka menunjuk Thailand sebagai seri pembuka pada MotoGP 2025.
Kabar tersebut disampaikan langsung di laman resmi MotoGP, Rabu (21/8) sore. Dengan begitu negeri gajah putih bakal menggantikan Qatar yang biasa menjadi balapan pembuka.
“Kami sangat bergembira mengumumkan bahwa pembuka musim 2025 dan 2026 adalah Grand Prix Thailand di Buriram,” ujar Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sport.
Tentu keputusan Dorna satu ini membuat sebagian pihak terkejut. Sebab sebelumnya Thailand belum pernah jadi balapan pembuka.
Biasanya ajang balap kelas premier di negeri gajah putih dijadwalkan pada akhir musim atau di Oktober. Bersamaan dengan sebagian seri di wilayah Asia maupun Oseania.
Ezpeleta pun menjelaskan ada sejumlah pertimbangan dalam menunjuk Thailand sebagai seri pembuka. Seperti tingginya minat masyarakat di sana terhadap MotoGP.
“Asia Tenggara adalah salah satu pasar terpenting kami, baik untuk olahraga ini maupun bagi pabrik serta mitra kita,” ia menambahkan.
Lebih jauh dia menuturkan kalau Thailand merupakan pasar utama bagi MotoGP. Sebab di dalamnya ada produsen, mitra sampai penggemar yang begitu masif.
Sehingga Dorna Sport memberi tugas kepada Thailand buat membuka musim depan. Harapannya semakin banyak orang menonton balapan para raja tersebut.
“Kami tahu mereka akan menciptakan suasana yang luar biasa untuk acara pertama musim ini (2025),” Ezpeleta menambahkan.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
17 November 2025, 12:00 WIB
13 November 2025, 21:30 WIB
10 November 2025, 09:00 WIB
04 November 2025, 21:00 WIB
25 Oktober 2025, 07:00 WIB
Terkini
08 Januari 2026, 17:00 WIB
Setelah badai cedera menerpa, kondisi fisik Marc Marquez dirasa sudah tidak seprima seperti dahulu kala
08 Januari 2026, 16:40 WIB
Kunci tertinggal di kabin diduga jadi salah satu penyebab Hyundai Stargazer menyala otomatis ketika diparkir
08 Januari 2026, 15:00 WIB
Mitsubishi Triton Single Cabin tersedia dalam varian baru yang tampil semakin sporti, harga Rp 300 jutaan
08 Januari 2026, 14:00 WIB
Aksi drift di Pondok Indah dianggap sangat membahayakan, seharusnya dilakukan di area khusus yang disediakan
08 Januari 2026, 13:01 WIB
Pergantian nama divisi balap Gazoo Racing tanpa entitas Toyota resmi berlaku, efektif per 7 Januari 2026
08 Januari 2026, 12:00 WIB
Wacana insentif lebih besar buat mobil listrik yang menggunakan baterai berbahan nikel bakal menguntungkan Hyundai
08 Januari 2026, 11:00 WIB
Serangan AS ke Venezuela beberapa waktu lalu berpotensi sebabkan penurunan ekspor Toyota ke negara tersebut
08 Januari 2026, 10:00 WIB
Harga di bawah Rp 300 juta masih dipertahankan, namun inden Daihatsu Rocky Hybrid tahun ini sampai tiga bulan