Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika Dimulai Hari Ini

pengaspalan ulang sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) dimulai hari ini setelah melalui serangkaian persiapan

Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika Dimulai Hari Ini

TRENOTO – Sirkuit Mandalika memulai rangkaian pekerjaan pengaspalan ulang lintasan sirkuit balapnya. Hal ini dilakukan guna menyambut gelaran MotoGP Mandalika yang digelar pada 18 – 20 Maret 2022.

Seperti diketahui bahwa sirkuit Mandalika mendapat berbagai protes dari para pebalap MotoGP usai melakukan tes pramusim. Gelombang reaksi para pebalap ramai diberitakan media luar hingga mendapat respon dari Dorna.

Singkat cerita ITDC dan MGPA sepakat untuk melakukan pengaspalan ulang lintasan sirkuit Mandalika. Perbaikan sendiri dilakukan mulai tikungan 17 hingga tikungan 5.

Dalam kesempatan Media Briefing bersama ITDC dan MGPA yang dilakukan secara daring hari ini (02/03), pengaspalan ulang lintasan tengah berlangsung. Berbagai pekerjaan telah dilakukan sesuai dengan standar regulasi.

“Kemarin sudah dikelupas (aspal) mulai dari tikungan 16. Tujuannya untuk membersihkan sehingga saat di aspal ulang bonding-nya (menempel) dengan baik,” ucap Priandhi Satria, Direktur Utama MGPA.

Bicara soal standar kualitas aspal, pihaknya mengatakan sudah melakukan komunikasi dengan tim pengawas. Proses pengerjaan sendiri selalu diawasi dengan ketat.

“Metodenya sudah dirundingkan mana yang terbaik dan hari ini ada simulasi pengaspalan sesuai standar. Pengaspalan diawasi dengan pihak berpengalaman sehingga quality control terpantau dengan baik,” jelasnya kemudian.

Target pengaspalan ulang sirkuit Mandalika dikatakan rampung pada 10 Maret 2022. Namun nantinya akan dicek ulang kembali untuk memastikan.

Photo : instagram Mandalika

“Targetnya sebelum 10 Maret, namun dipastikan tanggal tersebut pengaspalan sudah 100 persen. Ada pengawas dari luar negeri sehingga cukup detail pengerjaannya,” tuturnya.

Lebih lanjut Ia mengatakan bahwa saat melakukan pengaspalan ulang ditemukan bercak oli dari salah satu mobil pengangkut logistik. Tim pengawas langsung menginstruksikan untuk melakukan pengaspalan ulang titik tersebut.

Pertanyaannya bagaimana aspal sirkuit Mandalika bisa mengelupas saat menggelar tes pramusim MotoGP beberapa waktu lalu. Dikatakan faktor yang menjadi penyebab aspal mengelupas cukup banyak.

“Faktornya cukup banyak karena saat dibangun, masih ada kotoran yang dari pembangunan di berbagai sisi sirkuit. Debu pembangunan bisa membuat permukaan aspal tidak menempel dengan bawahnya,” jelasnya kepada awak media.

Selain faktor di atas, sirkuit Mandalika yang berada di dekat bibir pantai, membuat kelembapan yang cukup tinggi. Hal ini juga berpengaruh dalam kasus aspal mengelupas seperti dialami Mandalika beberapa waktu lalu.


Terkini

motor
Kymco Siap Gandeng Berbagai Pihak Buat Sediakan Swap Station

Kymco Siap Gandeng Berbagai Pihak Buat Sediakan Swap Station

Guna menambah titik Swap Station, Kymco siap gandeng berbagai pihak termasuk UMKM dan Produsen motor listrik

mobil
GIIAS 2024 jadi pameran terbesar

GIIAS 2024 Diklaim Jadi Pameran Kendaraan Terbesar Dalam Sejarah

Event GIIAS 2024 diklaim jadi pameran kendaraan terbesar dalam sejarah penyelenggaraannya di Tanah Air

mobil
Gaikindo bicara target penjualan mobil di Indonesia

Gaikindo Bicara Target Penjualan Mobil di Indonesia

Gaikindo bicara target penjualan mobil di Indonesia yang kemungkinan bakal sangat sulit dicapai tahun ini

mobil
Alasan BYD Terkendala Jual Mobil Listrik di Indonesia

Alasan BYD Terkendala Jual Mobil Listrik di Indonesia

Mobil dipesan tak kunjung sampai ke konsumen, ada alasan BYD terkendala jual mobil listrik di Indonesia

mobil
Daftar 9 Mobil Mewah yang Disita Bea Cukai Soekarno-Hatta

Daftar 9 Mobil Mewah yang Disita Bea Cukai Soekarno-Hatta

Terdapat sembilan mobil mewah yang disita Bea Cukai Soekarno-Hatta karena belum melunasi denda administrasi

mobil
Mobil Tabrak Gerbang Gedung Putih AS, Sopir Tewas di Tempat

Mobil Tabrak Gerbang Gedung Putih AS, Sopir Tewas di Tempat

Dalam laporan Dinas Rahasia Amerika Serikat, seorang pria tewas usai satu mobil tabrak gerbang Gedung Putih

motor
Vespa klasik Ginting

Vespa Klasik Ginting, Andalan di Akhir Pekan

Vespa klasik Ginting hadir dengan lampu bulat dan sudah dimodifikasi sehingga terlihat cukup apik untuk digunakan

news
Uji Coba Angkot Listrik di Bogor Temui Kendala

Uji Coba Angkot Listrik di Bogor Temui Kendala

Beroperasi selama satu bulan sejak 4 April 2024, Dishub Kota Bogor lakukan evaluasi uji coba angkot listrik