Link Live Streaming MotoGP Thailand 2024: Persaingan Kian Panas

Jorge Martin dan Francesco Bagnaia diprediksi bakal bertarung sengit dalam gelaran MotoGP Thailand 2024

Link Live Streaming MotoGP Thailand 2024: Persaingan Kian Panas

KatadataOTO – Pertarungan sengit diprediksi kembali tersaji pada MotoGP Thailand 2024. Sebab ini menjadi kesempatan bagi Jorge Martin dan Francesco Bagnaia memperebutkan poin.

Kini keduanya terpaut 20 angka di papan klasemen sementara. Sehingga mereka terpaksa bekerja keras di Sirkuit Chang International pada 25-27 Oktober 2024.

Hal itu karena berbagai kemungkinan masih bisa terjadi. Dengan begitu Martin wajib mendulang poin sempurna untuk mempertahankan peluang meraih gelar juara dunia perdana di MotoGP.

Sementara situasi Pecco juga tidak jauh berbeda. Ia harus berjuang mendapat podium agar bisa menyalip Martinator serta memperebutkan gelar juara dua ketiganya di kelas premier.

Klasemen Sementara MotoGP 2024: Martin Perlebar Jarak dari Pecco
Photo : MotoGP.Com

Akan tetapi mentas di MotoGP Thailand 2024 tidak mudah bagi murid Valentino Rossi tersebut. Mengingat sang rival membawa bekal penting.

Di tahun lalu Martin berhasil mencetak kemenangan ganda. Masing-masing diraih saat sesi Sprint Race serta balapan utama.

“Kami memasuki akhir pekan ini dengan percaya diri dan persiapan yang baik,” ungkap Jorge Martin di Speedweek, Jumat (25/10).

Martin mengaku sudah tidak sabar menjalani balapan di Thailand nanti. Sebab ia bertekad mendulang hasil maksimal seperti di 2023.

Apalagi sekarang ia bisa dibilang sedang berada di atas angin. Sebab kans menjadi juara di akhir musim ini terbuka sangat lebar.

“Saya senang berada dalam pertarungan perebutan gelar,” tegas Rider berdarah Spanyol itu.

Di sisi lain Francesco Bagnaia tidak kalah percaya diri menyambut MotoGP Thailand 2024. Ia sangat optimistis buat meraih kemenangan.

Joki kelahiran Italia tersebut menuturkan telah melakukan berbagai persiapan. Sehingga ia sangat siap memacu Desmosedici GP24 di negeri gajah putih.


Terkini

news
Catat Daftar SPBU Vivo dan BP AKR yang Sudah Menjual BBM RON 92

Daftar SPBU Vivo dan BP AKR yang Sudah Menjual BBM RON 92

KatadataOTO merangkum lokasi SPBU BP AKR dan Vivo yang telah menjual BBM RON 92 kepada para pengendara

mobil
Teknologi Daihatsu Rocky Hybrid Berpeluang Disematkan ke Xenia

Bedah Teknologi Daihatsu Rocky Hybrid, Bisa Disematkan ke Xenia

Daihatsu membeberkan keunggulan pada Rocky Hybrid, termasuk efisiensi konsumsi BBM yang tembus 34,8 km/liter

mobil
Hyundai, Mobil Nasional

Kemenperin Tanggapi Isu EV Hyundai Jadi Mobil Nasional

Hyundai disebut mengajukan model mobil listrik 7-seater jadi mobil nasional, Menperin berikan tanggapan

news
Airlangga Isyaratkan Tak Ada Insentif untuk Otomotif di 2026

Beda Pendapat Dua Menteri Prabowo Soal Insentif Industri Otomotif

Airlangga Hartarto dan Agus Gumiwang berbicara soal insentif Pemerintah untuk industri otomotif Tanah Air.

mobil
Menperin Sebut Insentif Otomotif 2026 Dalam Tahap Pembahasan

Menperin Sebut Insentif Otomotif di 2026 Sebuah Keharusan

Insentif otomotif masih diperlukan untuk mengerek angka penjualan, Menperin sebut rencana itu masih dibahas

mobil
Citroen E-C3

Habiskan Stok, Citroen E-C3 Didiskon Rp 100 Juta di GJAW 2025

Citroen E-C3 NIK 2024 masih tersisa dan kini diobral dengan diskon Rp 100 juta hingga lebih murah dari BYD Atto 1

news
33 Ribu Pelanggar Tertangkap ETLE saat Operasi Zebra 2025

33 Ribu Pelanggar Tertangkap ETLE saat Operasi Zebra 2025

Puluhan ribu pengguna mobil maupun motor di Jakarta terjaring Operasi Zebra 2025 selama satu pekan ini

news
Bridgestone

Mengenal Struktur Ban Mobil di Booth Bridgestone GJAW 2025

Bridgestone Indonesia menghadirkan edukasi untuk mengenal lebih jauh struktur ban mobil berteknologi terkini