Jadwal Sementara WSBK 2022, Mandalika Kembali Digelar November

Jadwal sementara WSBK 2022 telah dirilis dengan Mandalika akan dihelat pada 11 - 13 November mendatang

Jadwal Sementara WSBK 2022, Mandalika Kembali Digelar November

TRENOTO – Dorna resmi merilis jadwal WSBK 2022 dengan Mandalika kembali menjadi tuan rumah pada November mendatang. Sirkuit baru Indonesia tersebut kembali menghadirkan para pebalap internasional dari berbagai negara.

Ajang balap motor World Superbike 2022 sementara baru mencantumkan 13 seri balapan. Sirkuit Mandalika sendiri kebagian menjadi tuan rumah pada 11 – 13 November 2022.

Tahun depan akan menjadi momentum kembalinya sirkuit Phillip Island, Australia. Sebelumnya, Phillip Island absen selama dua musim sebagai penyelenggara karena pandemi covid-19.

Bedanya jadwal sirkuit Australia digelar pada dua balapan terakhir. Biasanya Phillip Island menjadi seri pembuka WSBK.

Dua lokasi balap di Spanyol absen pada musim depan yakni Navarra dan Jerez. Sementara Most, Republik Ceko kembali menggelar balapan pada tahun depan.

WSBK Mandalika 2022

Photo : WSBK

Hal menjadi perhatian pada jadwal sementara WSBK 2022 adalah Mandalika kembali digelar pada November. Belajar dari pengalaman tahun ini, sirkuit yang terletak di kawasan KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) diguyur hujan badai jelang balapan berlangsung.

Kondisi cuaca tidak memungkinkan membuat balapan pada sore hari ditunda pada Sabtu sore. Sehingga Minggu jadwalnya semakin padat ditambah lagi hujan kembali turun sore harinya.

November memang identik dengan musim penghujan di Indonesia. Sehingga dikhawatirkan balapan akan kembali mengalami masalah sama pada musim depan.


Terkini

mobil
Kata Wamenperin Usai Chery Tiggo 8 CSH Dijual, Menambah Opsi EV

Wamenperin Sebut Chery Tiggo 8 CSH Adalah Solusi Kekurangan EV

Wamenperin menilai kehadiran Chery Tiggo 8 CSH bisa menambah opsi kendaraan ramah lingkungan di Tanah Air

mobil
Mitsubishi siap tambah 10 diler baru

Mitsubishi Bakal Buka 10 Diler Baru di 2025, Sambut Model Baru

Mitsubishi bakal buka 10 diler di 2025 untuk menyambut model baru yang akan diluncurkan dalam waktu dekat

mobil
Kisaran Harga Suzuki Fronx Hybrid, Tipe Tertinggi Rp 300 Jutaan

Kisaran Harga Suzuki Fronx Hybrid, Tipe Tertinggi Rp 300 Jutaan

Suzuki Fronx bakal segera diluncurkan pada 28 Mei 2025, kisaran harganya mulai diungkap oleh tenaga penjual

mobil
Target penjualan Mitsubishi

Ada Model Baru, Mitsubishi Yakin Kuasai 10 Persen Pasar RI di 2025

Mitsubishi yakin kuasai 10 persen pasar di Indonesia pada 2025 berkat kehadiran model baru yang akan diluncurkan

otosport
Mobil Lubricants Dukung Porsche Sprint Challenge Indonesia 2025

Mobil Lubricants Dukung Porsche Sprint Challenge Indonesia 2025

Mobil Lubricants resmi memberikan dukungan mereka untuk ajang balap Porsche Sprint Challenge Indonesia 2025

news
Perbaikan jalan tol Jakarta CIkampek

Tol Jakarta Cikampek Kembali Diperbaiki Hingga Akhir Pekan

Tol Jakarta Cikampek kembali diperbaiki di tiga titik sekaligus dan rencananya rampung di akhir pekan

news
Simak 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 19 Mei 2025

Simak 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 19 Mei 2025

Terdapat dua lokasi SIM keliling Bandung yang bisa dipilih masyarakat untuk mengurus dokumen berkendara

news
SIM keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 19 Mei 2025, Ada di 5 Tempat

Lima lokasi SIM keliling Jakarta bisa dimanfaatkan hari ini, simak informasi termasuk syarat dan biayanya