Tarif Tol Jakarta ke Yogyakarta, Cepat Namun Mahal

Tarif tol Jakarta ke Yogyakarta hampir setengah juta rupiah dan terbagi dalam beberapa ruas jalan yang berbeda

Tarif Tol Jakarta ke Yogyakarta, Cepat Namun Mahal
  • Oleh Adi Hidayat

  • Selasa, 27 Desember 2022 | 09:00 WIB

TRENOTO – Yogyakarta masih menjadi salah satu kota favorit warga DKI Jakarta guna merayakan malam tahun baru. Hal ini karena provinsi tersebut menawarkan beragam tempat wisata menarik untuk disinggahi.

Tak hanya itu lokasinya pun terbilang mudah diakses karena ada beragam moda transportasi yang bisa diambil. Mulai dari pesawat, kereta api hingga menggunakan mobil pribadi sesuai kebutuhan masing-masing.

Bila menggunakan mobil pribadi maka masyarakat umumnya akan memanfaatkan jalan tol. Oleh karena itu disarankan masuk melalui tol Jakarta-Cikampek lalu naik ke tol Mohammed bin Zayed (MBZ) agar terhindar dari kepadatan rest area Km 19.

Photo : TrenOto

Setelah itu perjalanan dilanjutkan menuju tol Cikopo-Palimanan, Palimanan-Kanci, Kanci Pejagan, Pejagan-Pemalang, Pemalang-Batang dan Batang Semarang. Kemudian bergerak ke arah selatan melalui Semarang ABC serta Semarang ABC-Solo.

Ada beberapa pilihan keluar yang bisa diambil oleh pengendara saat menuju Yogyakarta yaitu Boyolali, Colomadu juga Bawen. Semua tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Namun jika melihat Google Maps maka biasanya masyarakat akan ditawarkan keluar di Boyolali. Hal ini karena jarak terbilang lebih pendek dibandingkan rute lain.

Baca juga : 10 Jalan Tol Gratis Dibuka selama Libur Nataru

Sementara bila ingin mengambil jalan yang lebih lebar maka sebaiknya keluar di gerbang tol Colomadu. Jika hendak ke Yogyakarta melalui Magelang maka sebaiknya keluar di gerbang tol Bawen.

Waktu tempuh dari Jakarta ke Yogyakarta pun tidak terlalu lama. Dalam kondisi normal maka perjalanan hanya perlu waktu sekitar 7 hingga 10 jam.

Dilansir dari Jasa Marga berikut adalah detail tarif tol Jakarta ke Yogyakarta untuk kendaraan golongan I.

Daftar Tarif Tol Jakarta ke Yogyakarta Golongan I

Photo : Jasa Marga

  • Tol Jakarta – Cikampek : Rp20.000
  • Tol Cikopo – Palimanan : Rp119.000
  • Tol Palimanan Kanci : 12.500
  • Tol Kanci – Pejagan : 29.500
  • Tol Pejangan – Pemalang : Rp60.000
  • Tol Pemalang – Batang : Rp45.000
  • Tol Batang – Semarang (Kalikangkung) : Rp86.000
  • Tol Semarang ABC : 5.500
  • Tol Semarang – Solo : Rp56.500

Total biaya tol yang perlu disiapkan golongan I adalah Rp432.000. Untuk kenyamanan maka disarankan menyediakan dana lebih dalam kartu elektronik.


Terkini

mobil
Xpeng P7+

Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara

Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara

news
Tilang ETLE

Jumlah Kendaraan yang Terjaring Tilang ETLE di Jakarta Naik Signifikan

Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz

Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera

MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV