Simak Cara Cek Kondisi Ban Mobil Setelah Dipakai Mudik Lebaran
15 April 2025, 09:00 WIB
Ada peningkatan sebesar 14.2 persen, Menhub prediksi kenaikan pemudik akan mencapai 123.8 juta orang
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Pasca pandemi dan dicabutnya PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) membuat aktivitas masyarakat kembali normal. Hal ini terlihat dari meningkatnya jumlah orang yang berpergian tahun ini.
Bicara soal masa Lebaran 2023, Budi Karya Sumadi selaku Menteri Perhubungan telah melakukan survei terkait potensi pergerakan masyarakat nantinya. Menhub prediksi kenaikan pemudik akan mencapai 123.8 juta orang.
Sebagai perbandingan, tahun lalu prediksi jumlah pemudik adalah 85.5 juta orang, meningkat sebanyak 14.2 persen di tahun ini.
Budi menegaskan pihaknya bersama pemangku kepentingan terkait lainnya bakal menyiapkan langkah antisipasi, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
“Baik berupa penyiapan sarana prasarana transportasi, aspek keselamatan, manajemen rekayasa lalu lintas dan kebijakan lainnya agar penyelenggaraan mudik tahun ini dapat berjalan selamat, aman dan terkendali,” ucap Budi dikutip dari laman Dephub, Selasa (07/03).
Menurutnya ada beberapa faktor yang menjadi penyebab tingginya pergerakan masyarakat saat mudik nanti. Misalnya peniadaan PPKM serta negara yang telah mulai memasuki masa pra endemi, mendekati masa normal setelah Covid-19.
Kemudian perekonomian juga semakin membaik, ditambah lagi sudah tidak ada pembatasan ataupun larangan untuk melakukan perjalanan. Masyarakat juga memberi respon positif terhadap penyelenggaraan Angkutan Lebaran di 2022.
Melihat kemungkinan tersebut Menhub mengatakan bahwa penanganan arus mudik dan balik untuk Lebaran 2023 akan menantang. Maka pihaknya telah menyiapkan beragam langkah antisipasi.
“Selain itu evaluasi dari penyelenggaraan mudik serta Natal dan tahun baru sebelumnya menjadi bekal penting sebagai pelajaran, agar tahun ini bisa lebih baik lagi,” ucap Budi.
Berdasarkan survei daring yang dilakukan Kemenhub, berikut ini adalah lima daerah asal pemudik terbanyak:
Puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada Jumat, 21 April 2023 dengan jumlah pergerakan sebanyak 17.7 juta orang. Jumlah ini akan terus meningkat mulai Rabu, 19 April 2023.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
15 April 2025, 09:00 WIB
12 April 2025, 16:00 WIB
12 April 2025, 06:05 WIB
09 April 2025, 09:00 WIB
08 April 2025, 22:00 WIB
Terkini
18 Mei 2025, 18:00 WIB
Rangkaian acara Daihatsu Kumpul Sahabat dimulai di Tangerang buat pertama kalinya, diramaikan beragam UMKM
18 Mei 2025, 16:23 WIB
Banyak merek Cina meramaikan pasar otomotif RI, namun Mitsubishi mengaku penjualannya belum terganggu
18 Mei 2025, 14:00 WIB
Ahmad Luthfi ingin para pemilik mobil dan motor di Jateng tidak lagi menunggak pajak kendaraan di 2026
18 Mei 2025, 12:00 WIB
Kinerja oli Yamalube Turbo Matic diuji selama touring bersama JMC dari Cibinong sampai Bandung, Jawa Barat
18 Mei 2025, 10:00 WIB
BYD Seal bekas kini sudah tersedia di pasaran dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan unit baru
18 Mei 2025, 07:06 WIB
Mitsubishi Xpander bekas lansiran 2022 bisa menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau
17 Mei 2025, 14:58 WIB
Touring perayaan satu dekade Nmax dan JMC diinisiasi Yamaha, libatkan berbagai generasi motor Nmax dan Xmax
17 Mei 2025, 13:00 WIB
Damri siapkan 200 bus listrik baru sebagai armada TransJakarta yang jadi andalan mobilitas warga Ibu Kota