Pameran Aksesoris Otomotif CIAAF Dibuka, Kolaborasi RI-Tiongkok
12 Desember 2025, 15:00 WIB
Mengawali tahun baru diumumkan IIMS 2023 akan berlangsung pada Februari dan diramaikan sejumlah artis ternama di Tanah Air
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Pameran otomotif nasional IIMS (Indonesia International Motor Show) 2023 akan diselenggarakan pada 16 Februari - 26 Februari 2023. Mengusung tagline BOOST (Bringing Opportunity for Otomotive Society Together) pameran juga dihadiri industri wisata bahari.
Ada beragam konsep baru yang disuguhkan buat pengunjung nantinya termasuk hall khusus kendaraan roda dua bertenaga listrik. Menariknya lagi akan ada konser musik menemani selama pameran berlangsung.
“Pertama kali kami memasukkan konser musik dalam penyelenggaraannya di 2023 ini. Lebih dari sekedar pameran otomotif, di samping peluang bisnis juga ruang edukasi dan hiburan bagi pengunjung,” ucap Daswar Marpaung, Presiden Director PT Dyandra Promosindo di Jakarta, Kamis (12/1).
Nantinya akan ada sejumlah artis tanah air meramaikan panggung IIMS 2023 termasuk Isyana Sarasvati hingga Godbless. Di samping itu tahun ini IIMS 2023 akan menggunakan seluruh kapasitas JiExpo (Jakarta International Expo) sehingga akan lebih luas.
Hal ini dijelaskan oleh Rudi MF selaku Project Manager IIMS 2023. Pengunjung juga bisa melihat ragam kendaraan roda dua hingga boating atau transportasi air.
“Kita pakai semua area indoor dan outdoor serta kantong-kantong parkir 11 hari. Ada yang spesial pertama kali kita hadirkan konser musik proper di area outdoor selama pameran,” ucap Rudi.
Disediakan juga track untuk test drive lebih luas. Penggunaan sky bridge melintang di atas arena test drive memudahkan pengunjung bermanuver tanpa harus menghalangi atau membatasi area tes kendaraan.
Di area transportasi air akan tersedia kolam untuk mengakomodir display perahu yang dibawa oleh pabrikan. Booth dilengkapi rangkaian acara mulai dari kompetisi, talkshow hingga water photography.
Sekedar informasi tiket pameran IIMS 2023 bisa dibeli seharga Rp50.000 untuk weekdays dan Rp85.000 untuk akhir pekan. Di hari pertama penyelenggaraan area pameran baru akan dibuka untuk umum pada pukul 17.00 WIB.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
12 Desember 2025, 15:00 WIB
09 Desember 2025, 11:01 WIB
03 Desember 2025, 20:21 WIB
03 Desember 2025, 08:00 WIB
03 Desember 2025, 07:00 WIB
Terkini
07 Januari 2026, 14:00 WIB
Sinyal kedatangan Mazda EZ-6 sudah semakin kuat, produk ini akan memanaskan persaingan pasar mobil listrik
07 Januari 2026, 13:00 WIB
Segera meluncur di Indonesia, mobil listrik iCar V23 telah diuji tingkat keamanannya oleh ASEAN NCAP
07 Januari 2026, 12:00 WIB
Ekspor mobil Toyota buatan Indonesia terancam turun akibat kebijakan sistem proteksi yang dilakukan pemerintah Meksiko
07 Januari 2026, 11:00 WIB
Honda optimis penghapusan pajak penghasilan buat sebagian masyarakat bisa membuat pasar otomotif tumbuh
07 Januari 2026, 10:00 WIB
Subsidi motor listrik terbukti tidak hanya pemanis saja, namun menjadi penggerak bagi pasar EV di Tanah Air
07 Januari 2026, 09:00 WIB
Beberapa harga motor matic murah Yamaha terpantau mengalami kenaikan dengan besaran bervariasi di Januari
07 Januari 2026, 08:00 WIB
Daihatsu Rocky Hybrid belum mengalami penyesuaian harga di Januari 2026, sudah mulai dikirim ke konsumen
07 Januari 2026, 07:00 WIB
Terlihat empat siluet mobil di laman resmi Omoda Indonesia, salah satunya diduga SUV hybrid Omoda O9