5 Tips Aman Touring Bersama Komunitas

Keselamatan saat melakukan touring bersama komunitas menjadi hal yang harus diperhatikan saat berkendara

5 Tips Aman Touring Bersama Komunitas

TRENOTO – Melakukan perjalanan jauh atau touring bersama komunitas sering dilakukan untuk menjaga solidaritas dan persaudaraan sesama pengguna jalan. Selain itu, touring juga menjadi salah satu agenda wajib pecinta otomotif yang gemar berpetualang.

Saat melakukan touring, terdapat beberapa hal penting yang perlu diperhatikan. Mulai dari kondisi badan hingga kendaraan yang digunakan. Hal ini dilakukan untuk menjaga keselamatan saat melakukan perjalanan.

Yamaha Indonesia menyebut, terdapat lima hal penting yang perlu diperhatikan, berikut ulasannya:

1.   Cek Kondisi Kendaraan

Saat perjalanan jarak jauh, kondisi motor yang prima menjadi prioritas utama yang perlu diperhatikan. Karena itu, sebelum melakukan touring pastikan Anda melakukan pengecekan terhadap seluruh komponen motor seperti ban, oli dan aki.

2.   Pastikan Kondisi Tubuh Sehat

Setelah memastikan kendaraan dalam kondisi sehat, pengendara wajib melakukan persiapan fisik. Pastikan Anda istirahat yang cukup dan menjaga asupan makanan serta minuman. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan konsentrasi ketika berkendara.

Jangan memaksakan diri ketika merasa lelah di perjalanan, berhenti sejenak untuk istirahat saat kondisi tubuh tak lagi prima. Cari tempat yang aman untuk beristirahat, sehingga tenaga dan konsentrasi tetap terjaga.

3.   Kenali Rute Perjalanan

Sebelum melakukan perjalanan, Anda sebaiknya memahami terlebih dahulu kondisi dan karakter jalan yang akan dilalui. Ini menjadi salah satu cara untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan.

Saat pengendara mengetahui rute yang akan dilewati, Ia bisa mengetahui wilayah mana yang perlu konsentrasi ekstra dan daerah rawan kecelakaan. Mengetahui kondisi jalan juga menjadi alasan pengendara mempersiapkan setelan suspensi motor agar lebih nyaman.

4.   Patuhi Rambu Lalu Lintas & Marka Jalan

Agar tidak menjadi penyebab kecelakaan, kesadaran pengendara untuk mematuhi rambu lalu lintas dan marka jalan perlu dibangun lebih tinggi. Pengedara wajib mengikuti rambu dan marka yang ada secara teratur. Ini juga menjadi bagian etika berkendara sehingga bisa menghormati sesama pengguna jalan.

5.   Gunakan Riding Gear yang Lengkap dan Layak

Pengunaan riding gear yang layak dan terstandarisasi menjadi perangkat wajib yang harus diperhatikan ketika sedang berkendara termasuk jas hujan.

“Di saat musim penghujan seperti ini perlu kita ketahui bersama persiapan touring tentunya cukup banyak selain surat kendaraan, dan hal ini tidak bisa dianggap sepele demi menunjang keselamatan dan kenyamanan di sepanjang perjalanan,” kata Oriansah. M, instruktur Yamaha Riding Academy (YRA) area Bangka dan juga Area Control Marketing Main Dealer Yamaha CV. Sumber Jadi.

 


Terkini

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 4 Juli Jelang Akhir Pekan

Mendekati akhir pekan, SIM keliling Jakarta masih beroperasi sebagai fasilitas alternatif perpanjangan SIM

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 4 Juli 2025, Ketat Sambut Libur Akhir Pekan

Ganjil genap Jakarta 4 Juli 2025 kembali diterapkan guna menghindari terjadinya kemacetan khususnya di jam sibuk

news
SIM Keliling Bandung Beroperasi Jelang Akhir Pekan, Cek Lokasinya

SIM Keliling Bandung Beroperasi Jelang Akhir Pekan, Cek Lokasinya

Salah satu lokasi SIM keliling Bandung yang tersedia jelang akhir pekan ada di Dago Plaza, JL. IR. Juanda

otosport
Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia tengah menyiapkan rencana cadangan dengan mendekati Bastianini buat mengantisipasi kepergian Martin

mobil
MG 4 EV

MG 4 EV Resmi Diperkenalkan, Tampilannya Lebih Ramah

Desain baru MG 4 EV resmi diperkenalkan di Cina dengan tampilan yang lebih ramah dibanding sebelumnya

mobil
BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

Pengamat sorot sejumlah hal yang harus dilakukan produsen Jepang bertahan di tengah gempuran mobil BYD

mobil
Harga Honda HR-V Hybrid Turun, Jaecoo Santai Andalkan Nama Chery

Jaecoo Masih Pede Saingi Honda Dalam Perang Harga Murah

Menurut Jaecoo dengan bergabung bersama Chery mereka tidak gentar buat bersaing dengan pabrikan Jepang

mobil
Penjualan BYD Global

Penjualan BYD Group Juni 2025 Lampaui Wholesales Indonesia

Penjualan BYD Group di Juni 2025 berhasil lampaui wholesales mobil Indonesia periode Januari sampai Mei 2025