Paxel Kantongi Sertifikat Halal Pertama di Bidang Logistik

Paxel telah berhasil mengantongi sertifikat halal dan menjadi yang pertama di bidang logistik Tanah Air

Paxel Kantongi Sertifikat Halal Pertama di Bidang Logistik

KatadataOTO – Perusahaan jasa pengiriman di Indonesia belakangan diwajibkan memiliki sertifikat halal. Hal tersebut tertuang dalam peraturan pemerintah dalam Undang-undang Nomor 33 Tahun 2014.

Adapun bunyinya Jaminan Produk Halal (UU JPH) dan menyatakan bahwa semua produk yang masuk, beredar serta diperdagangkan di wilayah Indonesia, wajib bersertifikat halal, termasuk lingkup jasa.

Paxel sendiri yang bebasis aplikasi, menjadi Perusahaan kurir logistik pertama dan mengantongi lisensi tersebut di atas. Sertifikat ini diperoleh dari Lembaga BPJPH (Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal) Kementrian Agama Republik Indonesia.

Diaudit oleh LPPOM – MUI dan bekerjasama dengan Inspiry Konsultan Indonesia.

Paxel
Photo : 123RF

“Proses pengiriman yang memenuhi standar halal, dimulai dari pilihan jenis paket non-halal di aplikasi Paxel. Melalui IoT (Internet of Things) sistem operasional Paxel mulai dari First Mile Mid Mile hingga Last Mile sudah memenuhi syarat halal,” kata Zaldy Masita, Co-founder Paxel dalam siaran pers (15/10).

Menurut Zaldy Paxel melakukan pemisahan paket makanan ke tujuan. Proses sortir produk halal dan non-halal dilakukan selama penjemputan, transit hingga pengiriman sampai ke tujuan.

Lebih lanjut disampaikan bahwa pemisahan paket halal dan non-halal dilakukan guna memastikan tidak ada kontaminasi. Sehingga para pengusaha bisa lebih aman dan nyaman dalam mengirimkan barang ke konsumen.

Kemudian ia juga mengatakan jika urusan sertifikasi dilakukan demi memberikan dukungan pada para pelaku usaha. Terkhusus di bidang makanan maupun minuman.

Pada akhirnya dijelaskan lisensi ini membuat pemetaan jalus distribusi hingga handling lebih mudah dikelola.

“Membuat Paxel sebagai jasa kurir logistik halal pertama di Indonesia. Dan memberikan rasa aman dan nyaman menggunakan produk maupun layanan Paxel,” tegas Zaldy.

Paket Toyota Hilux Box Baru, Hadirkan Mesin Diesel Euro4
Photo : Toyota

Paxel yang didirikan sejak 2017, menawarkan banyak pilihan jasa pengiriman. Mulai dari n Sameday dan Instant, Instant Multidrop, PaxelBox, PaxelMarket, PaxelBig, PaxelRecycle, Lew@tBox sampai PaxelAmplop.

Lebih lanjut dijelaskan hingga saat ini mereka sudah melayani lebih dari 3 juta pelanggan se-Indonesia. Adapun tingkat ketepatan waktu mencapai 99 persen.

Paxel juga telah menyabet sertifikasi ISO 9001 : 2015 tentang manajemen mutu, ISO 45001 : 2018 manajemen Kesehatan dan keselamatan dan ISO/IEC 27001 : 2013 mengenai sistem manajemen informasi.


Terkini

mobil
Mazda Perkuat Layanan untuk Konsumen, Resmikan Diler Fatmawati

Mazda Resmikan Diler Baru di Kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan

Mazda baru saja meresmikan diler baru di kawasan Fatmawati untuk memanjakan konsumen mereka di Jakarta Selatan

news
Bos Baru Hyundai

Hyundai Motors Indonesia Punya Bos Baru, Gantikan Woojune Cha

Menggantikan posisi Woojune Cha, Ju Hun Lee resmi ditunjuk jadi bos baru PT HMID (Hyundai Motors Indonesia)

mobil
BYD Ungkap Masyarakat Daerah Mulai Teredukasi soal Mobil Listrik

BYD Ungkap Masyarakat Daerah Mulai Teredukasi soal Mobil Listrik

Tidak hanya di kota-kota besar, lini mobil listrik BYD mulai diminati masyarakat daerah di luar Jakarta

mobil
Toyota Hilux Rangga

Toyota Hilux Rangga Resmi Meluncur, Sudah Dilengkapi Airbag

Toyota Hilux Rangga resmi meluncur dengan beragam keunggulan termasuk daya angkutnya yang cukup besar

otopedia
Catat Cara Bayar Pajak Kendaraan Online, Cukup Lewat Handphone

Catat Cara Bayar Pajak Kendaraan Online, Cukup Lewat Handphone

Bagi masyarakat yang tidak memiliki banyak waktu, bisa bayar pajak kendaraan secara online dari rumah

mobil
Suzuki Carry di GIICOMVEC

Skema Kredit Suzuki Carry Oktober 2024, Cicilan Cuma Rp 3 Jutaan

Skema kredit Suzuki Carry pikap pada Oktober 2024 hadir dengan beragam kemudahan untuk para pelanggannya

mobil
Chery Beri Bocoran Harga Mobil Listrik iCAR 03, Dijual Segini

Chery Beri Bocoran Harga Mobil Listrik iCAR 03, Dijual Segini

Chery bakal memasarkan mobil listrik iCAR 03 dengan kisaran harga yang terjangkau daripada merek lain

motor
Yamaha Fazzio Hybrid

Perbedaan Yamaha Fazzio Hybrid Termurah dengan Tipe Neo dan Lux

Tipe terendah ini dilego Rp 21,5 jutaan, berikut perbedaan Yamaha Fazzio Hybrid dengan varian Neo dan Lux