Yamaha Luncurkan Pelumas Yamalube untuk Skutik 125 cc
28 Juni 2025, 19:00 WIB
PT YIMM baru saja melakukan penyegaraan buat Yamaha Xmax Connected membuat produk tersebut makin sporti
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – PT YIMM (Yamaha Indonesia Motor Mfg) memberi kejutan buat pecinta skutik gambot mereka. Terkini Yamaha Xmax Connected mendapat tampilan baru di Februari 2024.
Jenama asal Jepang meluncurkan warna serta grafis anyar untuk Yamaha Xmax. Dengan begitu bisa menjawab kebutuhan konsumen.
Apalagi bagi Anda yang senang mengendarai matic Yamaha buat kegiatan sehari-hari. Sehingga semakin percaya diri memakainya di jalan raya.
Seperti dikatakan Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relation, PT YIMM. Dia menuturkan kalau pihaknya sengaja melakukan pembaruan di Yamaha Xmax Connected.
“Kali ini Yamaha kembali ingin memperkenalkan inovasi baru melalui kombinasi warna premium hitam dipadukan dengan kelir biru racing Yamaha yang ikonik,” ucap Anton dalam keterangan tertulis.
Sekadar informasi ubahan hadir pada varian Yamaha Xmax Connected Premium Black kini memakai pelek berkelir biru untuk menggantikan corak bronze.
Penggunaan warna biru ikonik khas racing Yamaha turut diaplikasikan pada grafis berdesain minimalis serta logo Xmax sendiri yang berada di bagian buritan motor.
Warna serta grafis baru Yamaha Xmax Connected Premium Black tentunya akan melengkapi varian sudah ada, seperti Prestige Grey dan Luxury Red.
Sehingga semakin memperkaya pilihan konsumen dalam menentukan corak favorit sepeda motornya yang selaras dengan karakter maupun preferensi gaya berkendara.
“Kami optimistis warna baru ini akan mendapatkan sambutan positif di tengah masyarakat, karena bisa meningkatkan kebanggaan serta sporty feeling saat berkendara,” Anton menambahkan.
Patut diketahui, Yamaha Xmax Connected mengandalkan jantung pacu berkubikasi 250 cc dilengkapi Liquid Cooled, SOHC, 4 Valves telah terbukti handal maupun kuat dalam menghadapi berbagai kondisi jalan.
Peningkatan performa mesin juga turut dilakukan melalui perubahan settingan di mapping ecu menjadi lebih optimal dan penambahan perangkat heater (pemanas) pada O2 sensor meningkatkan kinerja AFR (Air Fuel Ratio).
Output mesin bisa menghasilkan tenaga hingga 16.8 hp serta torsi puncak sampai 24.3 Nm di rpm 5.500.
Ubahan selanjutnya yang terlihat adalah penyematan sistem TFT Infotainment Display berukuran 4.2-inci & Full LCD Speedometer 3.2-inci.
Sang pemilik bisa mengakses berbagai informasi dan hiburan melalui tombol pengaturan terletak di setang kemudi bagian kiri.
Terakhir buat harga Yamaha Xmax Connected adalah Rp 66 juta, lalu buat Yamaha Xmax TechMAX Rp 71,3 juta. Seluruhnya sudah berstatus OTR (On The Road) DKI Jakarta.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
28 Juni 2025, 19:00 WIB
22 Juni 2025, 21:16 WIB
22 Juni 2025, 07:51 WIB
21 Juni 2025, 18:50 WIB
19 Juni 2025, 07:00 WIB
Terkini
30 Juni 2025, 22:24 WIB
Kepolisian bakal menggelar rekayasa lalu lintas di Silang Monas dalam rangka Hari Bhayangkara ke -79 besok
30 Juni 2025, 22:08 WIB
Polda Metro Jaya menyediakan perpanjang SIM gratis besok dalam rangka perayaan Hari Bhayangkara ke-79 di Monas
30 Juni 2025, 20:00 WIB
Pembangunan pabrik Mazda di Indonesia diklaim masih berjalan dan bakal segera rampung untuk penuhi pasar otomotif
30 Juni 2025, 19:00 WIB
Alex Marquez harus jalani operasi di Spanyol setelah tangan kirinya retak akibat kecelakaan di MotoGP Belanda
30 Juni 2025, 18:00 WIB
Jaecoo Indonesia ungkap alasan harga J7 SHS belum juga diumumkan ke konsumen sejak perkenalannya di IIMS 2025
30 Juni 2025, 17:00 WIB
Mazda siap meluncurkan dua mobil baru di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show 2025 bulan depan
30 Juni 2025, 16:23 WIB
Aion UT disinyalir segera meluncur buat konsumen Tanah Air dalam waktu dekat, berikut spesifikasinya
30 Juni 2025, 14:17 WIB
Perwakilan Aprilia akhirnya bersuara soal rumor kepindahan Jorge Martin ke Honda Racing di MotoGP 2026