Promo Aprilia dan Moto Guzzi digelar Piaggio Indonesia

Promo Aprilia dan Moto Guzzi digelar oleh Piaggio Indonesia guna memudahkan pelanggan melakukan pembelian kendaraan

Promo Aprilia dan Moto Guzzi digelar Piaggio Indonesia

TRENOTO – PT Piaggio Indonesia menggelar sejumlah promo menarik untuk memudahkan pelanggan memiliki kendaraan impiannya. Salah satunya adalah dengan menggelar promo “Own Your Dream Bike Now” untuk pembelian sepeda motor Aprilia dan Moto Guzzi selama Agustus 2022.

Program ini ada berkat kerjasama mereka dengan Adira Finance. Tujuan kerjasama tentunya untuk memudahkan pelanggan melakukan pembelian dan promo Aprilia dan Moto Guzzi diharapkan semakin menarik minat masyarakat.

“Melalui penawaran tersebut, kami berupaya memberikan pelanggan kemudahan saat membeli produk. Tentu hal ini diharapkan mampu melebarkan kesempatan bagi para pecinta premium brands otomotif untuk bisa menjadi bagian dari keluarga besar Piaggio Group,” ungkapnya.

Photo : Piaggio

Melalui program ‘Own Your Dream Bike now’, PT Piaggio Indonesia memberikan kemudahan bagi pelanggan dengan penawaran cashback sebesar hingga 25 persen. Selain itu ada pula cicilan mulai dari Rp6.2 juta dalam pembelian di promo Aprilia atau Moto Guzzi.

Berkat penawaran tersebut, pecinta Aprilia dan Moto Guzzi mendapatkan kemudahan untuk memiliki kendaraan impian mereka. Selain penawaran menarik, berbagai rangkaian produk pun menghadirkan pilihan warna baru.

Salah satunya adalah Aprilia RS 660 yang kini hadir dengan pilihan warna Acid Gold serta Lava Red. Sedangkan Aprilia Tuono 660 menghadirkan pilihan warna baru Acid Gold dan Iridium Grey.

Kemudian untuk Moto Guzzi V85 TT Travel hadir warna terbaru yaitu Grigio Grigna. Sementara bagi pencinta Moto Guzzi V7 Stone, kini hadir dengan warna Giallo Metallico (yellow), Grigio Alluminio (grey) serta Arancione Rame (orange).

Photo : Piaggio

Kehadiran warna tersebut tentunya diharapkan bisa memberi daya tarik baru bagi pelanggan. Pasalnya mereka bisa tampil berbeda bila dibandingkan pemilik kendaraan sebelumnya.

“Untuk menikmati penawaran spesial, pelanggan bisa langsung datang ke diler Premium Motoplex 4 brand yang terdapat di Jakarta, Yogyakarta, Surabaya hingga Bali. Perlu saya ingatkan ini adalah eksklusif dan terbatas, sehingga silakan untuk memanfaatkan kesempatan agar segera menjadi bagian dari Piaggio Group family,” tutup Ayu.

Perlu diketahui bahwa diler Premium Motoplex 4 brand adalah jaringan yang menampilkan Piaggio, Vespa, Aprilia serta Moto Guzzi. Saat ini sudah ada 5 diler di Indonesia dan terbaru berada di Jalan Panjang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.


Terkini

mobil
Koleksi Mobil Veronica Tan, Calon Menteri Prabowo Subianto

Ini Koleksi Mobil Veronica Tan, Calon Menteri Prabowo Subianto

Ada dua model produksi Wuling, berikut sejumlah mobil milik Veronica Tan calon menteri Prabowo Subianto

mobil
Ekspansi Pabrik Jadi Siasat BYD Hadapi Tarif Impor EV Uni Eropa

Ekspansi Pabrik Jadi Siasat BYD Hadapi Tarif Impor EV Uni Eropa

Pemberlakuan tarif impor EV oleh Uni Eropa membuat BYD lakukan ekspansi lewat pembangunan pabrik di luar China

mobil
Harga Omoda E5

Chery Sebut Omoda E5 Sudah Terjual 3.700 Unit di Indonesia

Chery menyebut kalau mobil listrik Omoda E5 cukup diminati oleh konsumen, sebab terjual sampai ribuan unit

news
Simak Daftar Denda Tilang Operasi Zebra 2024, Termurah Segini

Cek Daftar Denda Tilang Operasi Zebra 2024, Termurah Rp 250 Ribu

Untuk denda tilang Operasi Zebra 2024 yang paling murah adalah Rp 250 ribu dan termahal di angka Rp 1 juta

mobil
Mobil listrik terbakar

Mobil Listrik Terbakar Karena Baterai Terpapar Air Laut

Beberapa kasus terjadi Florida, mobil listrik terbakar saat baterainya terpapar air laut sehingga pemilik harus waspada

mobil
BYD Shark

BYD Hanya Akan Pasarkan PHEV Jika Ada Subsidi di Indonesia

Insentif mobil hybrid ternyata masih ditunggu berbagai manufaktur otomotif di Indonesia, termasuk BYD

mobil
Alasan Mazda Tambah Diler di Tanah Air saat Penjualan Mobil Lesu

Alasan Mazda Tambah Diler di Tanah Air saat Penjualan Mobil Lesu

Terdapat beberapa pertimbangan ketika Mazda ingin menambah diler baru untuk melayani masyarakat di Indonesia

mobil
Toyota Hilux Rangga

Modal Toyota Hilux Rangga Bersaing di Pasar Pikap

Jadi pendatang baru di pasar pikap, Toyota Hilux Rangga disebut memiliki beberapa keunggulan untuk bersaing