Ducati Panigale V4 7G Hanya 20 Unit di Indonesia, Inden Panjang

Ducati Panigale V4 7G baru dipasarkan buat konsumen di Indonesia, namun hanya tersedia 20 unit saja di 2025

Ducati Panigale V4 7G Hanya 20 Unit di Indonesia, Inden Panjang
  • Oleh Satrio Adhy

  • Minggu, 09 Februari 2025 | 09:00 WIB

KatadataOTO – Ducati Indonesia baru saja meluncurkan motor anyar, yakni Panigale V4 7G. Diklaim menawarkan sejumlah penyegaran.

Baik dari sisi desain, fitur, ergonomi, elektronik sampai penyempurnaan sektor aerodinamika. Semua dihadirkan untuk memanjakan para pencinta kendaraan roda dua asal Italia tersebut.

Akan tetapi, kuota Ducati Panigale V4 7G yang didapatkan Indonesia sedikit alias terbatas. Sehingga konsumen harus bersabar.

“Alokasinya (di Tanah Air) hanya 20 unit untuk 2025. Hal itu disebabkan semua negara juga ingin mendapatkan,” ungkap Jimmy Budhijanto, CEO Ducati Indonesia di Jakarta Selatan, Sabtu (08/02).

Ducati Panigale V4 7G Hanya 20 Unit di Indonesia, Inden Panjang
Photo : KatadataOTO

Jimmy mengaku kalau mereka berusaha untuk mendapatkan kuota lebih besar lagi, buat motor baru Ducati tersebut.

Namun pihak prinsipal hanya memberikan alokasi sebesar 20 Ducati Panigale V4 7G saja. Sehingga konsumen harus segera melakukan pemesanan bila ingin mendapatkan unit.

Hal senada turut dilontarkan oleh Dito Mulyawadi, Aftersales Director Ducati Indonesia. Ia menjelaskan bahwa pihaknya menerima pengiriman Ducati Panigale V4 7G secara parsial.

Sehingga manufaktur asal Italia itu akan memprioritaskan konsumen yang sudah memesan lebih dulu sejak beberapa waktu lalu.

“Jadi tidak langsung 20 unit di depan, motor ini akan datang setiap bulan. Makanya nanti kami lihat konsumen mana yang sudah bayar kita kasih duluan,” ucap Dito.

Dito menuturkan buat saat ini sudah ada tiga orang yang memesan Ducati Panigale V4 7G. Namun baru satu unit diserahkan ke konsumen.

Dia pun tidak bisa berjanji kapan moge (motor gede) satu ini diserahkan ke pembeli selanjutnya. Mengingat mereka juga masih menunggu pengiriman dari pabrik di Thailand.


Terkini

mobil
Ekspor logam tanah jarang ganggu produksi mobil listrik

Cina Batasi Ekspor Logam Tanah Jarang, Ganggu Produksi Mobil Listrik

Cina bakal batasi ekspor logam tanah jarang dan berpotensi sebabkan produksi mobil listrik dunia terganggu

mobil
Daihatsu Ungkap Alasan Penjualan Mobil Masih Belum Stabil

Daihatsu Sebut Tantangan Penjualan Mobil di Kuartal Pertama 2025

Industri otomotif menghadapi berbagai tantangan, Daihatsu ungkap beberapa alasan penjualan mobil belum stabil

mobil
Suzuki Sebut Rupiah yang Terus Melemah Seperti Pedang Bermata Dua

Suzuki Sebut Rupiah yang Terus Melemah Seperti Pedang Bermata Dua

Menurut Suzuki melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika membawa dua sisi berbeda bagi mereka

mobil
Siasat Chery Hilangkan Stigma PHEV Mahal di Kalangan Konsumen

Siasat Chery Hilangkan Stigma PHEV Mahal di Kalangan Konsumen

Chery ingin melakukan re-branding PHEV di Indonesia, hilangkan karakter harga mahal melalui penamaan CSH

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 23 April 2025, Diawasi Oleh Kamera ETLE

Ganjil genap Jakarta hari ini akan dilangsungkan secara ketat dengan pengawasan dilakukan oleh kamera ETLE

news
Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 23 April, Jangan Salah Jadwal

Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, Jangan Salah Jadwal

Kepolisian kembali menghadirkan SIM Keliling Bandung hari ini, masyarakat bisa menemukannya di dua tempat

news
Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini

Cek Biaya dan 5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 23 April

SIM keliling Jakarta tersebar di lima lokasi strategis di Jakarta, berikut kami rangkum informasi lengkapnya

mobil
LG Batal Investasi, Buka Peluang Indonesia Gandeng Negara Lain

LG Batal Investasi, Buka Peluang Indonesia Gandeng Negara Lain

Menurut Erick Thohir kepergian konsorsium Korea Selatan yang dipimpin LG tidak bakal berdampak banyak