Modifikasi Honda Karisma Jadi CT125, Habis Dana Setara Scoopy

Insan Motor Bekasi menawarkan modifikasi Honda Karisma menjadi CT125 dengan biaya cukup terjangkau di kantong

Modifikasi Honda Karisma Jadi CT125, Habis Dana Setara Scoopy

KatadataOTOHonda CT125 hadir buat pasar Indonesia menggoda pencinta otomotif. Motor bebek satu ini tampil menawan sejak diperkenalkan.

Apalagi produk PT AHM (Astra Honda Motor) baru mengalami penyegaran, membuat semua orang ingin memiliki.

Akan tetapi harga Honda CT125 terbilang masih cukup tinggi, yakni Rp81.4 jutaan OTR (On The Road) DKI Jakarta. Kendati demikian Anda tidak perlu khawatir jika berniat memboyongnya.

Modifikasi Honda Karisma Jadi CT125, Habis Dana Seharga Scoopy
Photo : KatadataOTO

Sebab Insan Motor Bekasi menawarkan modifikasi Honda Karisma 125 jadi CT125. Biaya yang perlu dikeluarkan pun terjangkau.

Seperti dilontarkan Yustinus Erwan Santoso selaku pemilik bengkel modifikasi bertempat di Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat. Menurutnya ini bisa menjadi salah satu opsi bagi para konsumen.

“Berawal temen minta bikinin akhirnya berlanjut selama satu sampai dua tahun. Kemudian belum banyak yang bikin juga,” ungkap Yustinus kepada KatadataOTO.

Lebih jauh dia menuturkan kalau terdapat beberapa ubahan dilakukan. Seperti memindahkan tangki bahan bakar ke depan.

“Kan kalau Honda Karisma tangkinya di belakang terus dipindahin ke depan, kita tinggal bikin dudukan saja,” lanjut dia.

Yustinus pun menuturkan kalau pihak dia menggunakan penampung bahan bakar milik Honda Astrea Grand. Hal itu karena dimensinya lebih kecil dan mudah untuk ditempatkan di depan.

Kemudian ubahan paling kentara ada pada bagian bodi-bodi. Terdapat beberapa bagian yang dibuat sendiri oleh tangan dingin pria asal Malang, Jawa Timur.

“Spakbor depan dan belakang lalu cover knalpot kita buat juga. Selanjutnya tinggal disesuaikan saja biar pas,” ucap Yustinus.

Pemilik Insan Motor Bekasi turut memasangkan jok single seater. Lalu dipadukan dengan rak belakang serta kotak kayu guna meletakan barang bawaan.


Terkini

mobil
BYD

BYD Kembangkan Pengisian Daya EV, Lebih Cepat dari Supercharger Tesla

BYD jawab kebutuhan pelanggan yang membutuhkan pengisian daya super cepat saat melakukan perjalanan jarak jauh

motor
motor baru

Pemilik Mobil Disebut Beralih ke Motor Karena Daya Beli Melemah

Menurut Yamaha membeli motor baru menjadi opsi lebih ramah di kantong saat kondisi ekonomi sedang sulit

mobil
Perang Harga

Perang Harga Mobil Listrik Cina Diyakini Akan Berlanjut di 2026

perang harga sekilas menguntungkan konsumen semata, padahal menyimpan bahaya di masa depan yang merugikan

otopedia
Bahu jalan

Jangan Mendahului Lewat Bahu Jalan Tol, Dendanya Besar

Pemerintah telah membatasi fungsi bahu jalan tol dan masyarakat diharapkan mematuhinya untuk kelancaran lalu lintas

news
SIM keliling Bandung

Jadwal 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Setelah Libur Natal 2025

Ada beberapa syarat maupun biaya yang diperhatikan sebelum mendatangi lokasi SIM keliling Bandung hari ini

news
SIM Keliling Jakarta Beroperasi Hari Ini, Cek Lokasinya

Lokasi SIM Keliling Jakarta Jelang Tahun Baru, 26 Desember 2025

Sebelum libur tahun baru, layanan SIM keliling Jakarta masih tersedia di sejumlah lokasi sekitar Ibu Kota

motor
all new Honda Vario Street 125

UMP DKI Jakarta 2026 Bisa Buat Cicil All New Honda Vario Street

Cicilan paling murah all new Honda Vario Street 125 di Jakarta pada Desember 2025 adalah Rp 429 ribuan

news
Jalur Puncak II

Pembangunan Jalur Puncak II Dilanjutkan Tahun Depan

Pembangunan jalur Puncak II akan dilanjutkan tahun depan dengan estimasi biaya mencapai Rp 4,7 triliun