IMX 2022 Bakal Pajang Mobil Bekas OLX Autos

IMX 2022 akan hadirkan mobil bekas OLX Autos beriringan dengan unit modifikasi dan industri aftermarket

IMX 2022 Bakal Pajang Mobil Bekas OLX Autos

TRENOTO – IMX 2022 sebagai event tahunan yang menghadirkan industri aftermarket dan lifestyle akan menghadirkan hal baru. Melalui kerjasama dengan platform jual beli kendaraan bekas, acara ini akan memajang beberapa mobil bekas OLX Autos berbarengan dengan mobil-mobil modifikasi serta industri pendukungnya.

Hadirnya unit mobil bekas dari portal jual beli online tersebut tentunya memberikan warna tersendiri. Dagangan OLX Autos juga mengiringi rangkaian kegiatan menuju IMX 2022 pada 1 – 2 Oktober di JCC, Jakarta.

“OLX Autos akan memajang unit jualannya di sejumlah road to IMX 2022 dan tentunya event puncak pada Oktober mendatang,” kata Andre Mulyadi, IMX Project Director kepada TrenOto.

Photo : IMX

Ia melihat kolaborasi IMX dengan platform jual beli mobil bekas tersebut memberikan celah baru. Para modifikator bisa mendapatkan kendaraan bekas sebagai bahan untuk diberikan sentuhan modifikasi.

“Kami melihat kerjasama dengan OLX Autos bisa memberikan potensi lebih untuk menawarkan lebih banyak pilihan mobil-mobil bekas berkualitas. Ini berguna bagi para peminat dan pelaku di industri modifikasi Tanah Air untuk menjadikannya canvas modifikasi,” jelasnya kemudian.

Digelar selama dua hari, IMX 2022 yang didukung oleh OLX Autos tidak menyebutkan adanya target khusus. Hanya saja pesta modifikasi tahunan ini dipastikan akan memberikan warna baru.

Tren Modifikasi 2022

Modifikasi mobil khususnya memiliki tren berubah-ubah setiap tahunnya. Para modifikator kerap memperhatikan hal tersebut agar tidak ketinggalan zaman.

Kepada TrenOto, Andre Mulyadi yang juga dikenal sebagai konseptor modifikasi andal di Tanah Air mengungkapkan tren saat ini. Menurutnya tren modifikasi saat ini terus berkembang namun memiliki satu tujuan.

Photo : IMX

“Tahun ini arah modifikasi lebih ke proper modified, karena paling penting kendaraan masih bisa dipakai sehari-hari dengan nyaman. Tren-nya beragam seperti Stance dan JDM namun tetap mengutamakan kenyamanan atau proper saat digunakan,” tuturnya.

Modifikasi pada mobil khususnya kerap dilakukan oleh para pemilik untuk memberikan nilai lebih. Sentuhan yang dilakukan menyasar pada banyak sektor mulai dari mesin, bodi, interior hingga sistem entertainment.

Namun seperti disebutkan di atas, modifikasi yang dilakukan harus tetap mengedepankan kenyamanan berkendara.


Terkini

mobil
Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator Raih Bintang Lima Tes Tabrak ASEAN NCAP

SUV Mitsubishi Destinator membuktikan kualitasnya berkat fitur-fitur keamanan dan keselamatan di dalamnya

otosport
Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Bersiap Balapan

Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Hadapi Penalti

Jorge Martin mendapatkan izin untuk tampil dan balapan di MotoGP Valencia 2025 di Sirkuit Ricardo Tormo

mobil
Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Polytron menunjukkan tren positif penjualan mobil listrik di Oktober 2025, salurkan 103 unit ke konsumen

komunitas
Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan anggota komunitas J6 EVO diajak untuk mengikuti acara yang diinisiasi oleh Chery beberapa waktu lalu

komunitas
Von Dutch

Von Dutch Buka Gerai Terbaru di Jakarta, Gandeng Komunitas Kustom

Von Dutch merilis koleksi busana untuk perempuan dengan pilihan warna menarik untuk memperluas pasar

otosport
PR Besar Nicolo Bulega sebelum Naik Kelas ke MotoGP

PR Besar Nicolo Bulega sebelum Naik Kelas ke MotoGP

Nicolo Bulega bertekad naik kelas ke MotoGP, namun perlu melakukan banyak penyesuaian pola berkendara

news
8 Jalan Jakarta Ditutup Sampai Besok saat Kunjungan Raja Yordania

8 Jalan Jakarta Ditutup Sampai Besok saat Kunjungan Raja Yordania

Polda Metro Jaya bakal melakukan rekayasa lalu lintas ketika kedatangan Raja Yordania dimulai hari ini

motor
Galespeed

Galespeed Tawarkan Komponen Balap MotoGP di IMHAX 2025

Galespeed dan Active hadir di Indonesia melalui One3 Motoshop dengan memanfaatkan ajang pameran IMHAX 2025