Hyundai Stargazer Bekas Lansiran 2023, DP Cuma Rp 13 Juta
03 November 2024, 13:00 WIB
PT HMID akhirnya meluncurkan new Hyundai Stargazer termasuk tipe Essential guna menggantikan varian Trend
Oleh Satrio Adhy
TRENOTO – PT HMID (Hyundai Motors Indonesia) akhirnya meluncurkan new Hyundai Stargazer. Hal ini guna menjawab kebutuhan konsumen di Indonesia.
Seperti yang dikatakan oleh Woojune Cha, President PT HMID. Dia menuturkan penyegaran Hyundai Stargazer berdasarkan masukan dari masyarakat.
“Kami mendengarkan seluruh saran dari konsumen, maka dari itu meluncurkan new Hyundai Stargazer hari ini,” ujar Woojune Cha di Jakarta, Senin (17/7).
Jenama asal Korea Selatan mengaku kalau mereka banyak mendapatkan masukan yang cukup beragam. Sehingga Hyundai melakukan penyegaran ke produknya.
Berangkat dari hal itu, produsen otomotif satu ini juga meluncurkan new Hyundai Stargazer Essential. Tipe ini menjadi pengganti dari varian Trend.
“Kami menghadirkan new Stargazer varian Essential. Semoga bisa diterima oleh konsumen di Indonesia,” tegasnya.
Trim baru tersebut mengusung grill black glossy. Lalu sektor penerangan dibekali lampu LED dan DRL.
Selanjutnya handel pintunya dibuat dengan aksen chrome. Membuat tampilannya menjadi lebih menarik.
Kian sporti dengan tetap mengandalkan pelek alloy berukuran 16 inci. Kemudian dibalut ban 205/55.
Nah pembaruan yang paling kentara new Hyundai Stargazer terdapat pada sisi interior. Sebab sekarang housing panel instrumen dan head unit dibuat cukup landai agar bisa memberikan visibilitas lebih bagi sang pemilik.
New Hyundai Essential juga sudah menggunakan tombol Start Stop Engine. Mengenai fitur keamanan ada enam Airbags, VSA, HAS, ABS serta TPMS guna mengecek tekanan angin pada ban.
Pemilik juga bisa memilih sejumlah mode berkendara. Mulai dari Smart, Eco, Sport sampai Comfort.
Sementara jantung pacunya masih mengandalkan mesin berkapasitas 1.497 cc MP empat silinder. Rancangannya diklaim mampu menyemburkan daya 113 hp pada 6.300 rpm lalu torsi puncaknya 144 Nm di 4.500 rpm.
Seluruh tenaganya dihantarkan melalui transmisi manual enam percepatan otomatis IVT. Sehingga nyaman saat digunakan.
Nah buat Anda yang tertarik new Hyundai Stargazer sudah bisa dipesan mulai hari ini. Unitnya akan segera dikirim ke konsumen.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
03 November 2024, 13:00 WIB
22 Oktober 2024, 19:00 WIB
19 Oktober 2024, 17:00 WIB
08 September 2024, 09:00 WIB
31 Agustus 2024, 11:00 WIB
Terkini
18 November 2024, 14:14 WIB
Ada kemungkinan harga mobil OTR tahun depan naik imbas PPN 12 persen, Honda mulai siapkan strategi penjualan
18 November 2024, 13:00 WIB
Penjualan mobil Oktober 2024 berhasil tumbuh namun Toyota justru mengalami tekanan dibanding bulan sebelumnya
18 November 2024, 12:32 WIB
Harga SUV murah November 2024 mulai Rp 200 jutaan, seluruh tipe Daihatsu Terios alami kenaikan Rp 2 jutaan
18 November 2024, 10:00 WIB
Jorge Martin tidak menyangka dirinya bisa menjadi juara dunia MotoGP 2024 setelah melewati perjuangan panjang
18 November 2024, 09:00 WIB
Astra Credit Companies menilai harga mobil baru akan meningkat imbas pemerintah naikan PPN menjadi 12 persen
18 November 2024, 08:00 WIB
Jetour langsung rakit lokal kendaraan yang mereka jual di Indonesia agar harganya bisa lebih kompetitif
18 November 2024, 07:00 WIB
KatadataOTO memprediksi tiga mobil baru dari BYD yang berpeluang dihadirkan di pameran otomotif GJAW 2024
18 November 2024, 06:00 WIB
Kembali beroperasi seperti biasa di awal pekan, berikut jadwal dan lokasi SIM keliling Bandung hari ini