Nasib Hyundai Kona Electric Setelah Ioniq 5 dan 6 Meluncur

Hyundai Kona Electric diperkenalkan sebelum mobil listrik Ioniq 5, namun sekarang nasibnya belum jelas

Nasib Hyundai Kona Electric Setelah Ioniq 5 dan 6 Meluncur

TRENOTO – Hyundai sudah memperkenalkan mobil listrik pada 2020 yakni Ioniq dan Kona Electric. Jadi salah satu pelopor kendaraan elektrifikasi hatchback Kona dibanderol Rp600 jutaan.

Hanya saja saat ini tidak diketahui jelas nasib Hyundai Kona Electric. Pada gelaran Jakarta Auto Week tahun lalu mobil itu masih dipajang dan dapat dicoba bagi calon konsumen yang berminat.

Penelusuran TrenOto di laman resmi Hyundai pada Jumat (6/10) nama Kona Electric sudah tidak ada di kategori EV. Tersisa Ioniq 5 dan Ioniq 6 saja.

Ketika dikonfirmasi terkait hal tersebut, Astrid Ariani Wijana selaku Head of Marketing Department menegaskan tidak bisa bicara banyak soal kelanjutan Kona Electric di Indonesia. Mengingat belum lama generasi terbaru Kona sudah meluncur.

Nasib Hyundai Kona Electric Setelah Ioniq 5 dan 6 Meluncur
Photo : Istimewa

“Kemungkinan juga Kona dijual (ada). Kalau saya bisa bilang mungkin iya, bisa saja tidak,” ucap Astrid kepada TrenOto di sela acara Media Driving Experience, Bali, Jumat.

Ia juga tidak bisa bicara banyak terkait versi terbaru Kona. Hyundai sendiri masih berfokus pada penjualan Ioniq 5 terlebih karena mendukung komitmen elektrifikasi pemerintah dan mendapatkan insentif.

Penjualan Hyundai Ioniq 5 juga disebut sebagai salah satu backbone di Tanah Air. Sehingga hingga akhir tahun diharapkan bisa terjual lebih banyak sembari memaksimalkan program dari pemerintah.

“Kalau nanti kita akan mengeluarkan (Hyundai Kona terbaru) pasti akan kami informasikan,” ucap Astrid.

Sekadar informasi Hyundai Kona Electric terbaru diperkenalkan pada Desember. Dari sisi desain terlihat lebih sporti dari model terdahulu dan pakai salah satu identitas terbaru Hyundai yakni Pixelated Seamless Horizon Lamp.

Desain serupa sudah ada pada mobil Hyundai lain seperti Staria, Stargazer dan Stargazer X. Sehingga dari depan sekilas memang terlihat seperti Stargazer namun tanpa gril dan ada charging port.

Hyundai Kona 2024 diperkenalkan
Photo : Carscoops

Terbarunya disematkan fitur i-Pedal atau one step pedal serta Smart Regenerative System. Sehingga tenaga hasil pengereman bisa disalurkan kembali ke baterai.

Fitur itu juga membantu pengemudi berkendara khususnya ketika stop and go. Karena kecepatan kendaraan akan berkurang saat pedal gas diangkat, tidak perlu repot pindah ke pedal rem.


Terkini

mobil
Mazda CX-3 Essential

Mazda CX-3 Essential Meluncur di Thailand, Indonesia Berikutnya

Mazda CX-3 Essential diprediksi hadir di ajang GIIAS 2025 setelah terlebih dulu diluncurkan di Thailand

news
Car Free Night

Masih Banyak Tantangan, Uji Coba Car Free Night Dibatalkan

Banyaknya tantangan yang harus diatasi membuat uji coba Car Free Night pada Sabtu (05/07) resmi dibatalkan

mobil
Xpeng X9

Xpeng X9 Dirakit Lokal, G6 Masih Menyusul Karena Hal Ini

Pihak Xpeng mengungkapkan alasan pihaknya bakal lebih dulu melakukan perakitan lokal X9 ketimbang G6

otopedia
6 Kesalahan Memilih Tempat Parkir yang Bikin Kantong Jebol

6 Kesalahan Memilih Tempat Parkir yang Bikin Kantong Jebol

KatadataOTO merangkum enam kesalahan memilih tempat parkir yang dapat merugikan pengemudi saat bepergian

motor
Desta kecelakaan saat touring pakai Ducati DesertX

Desta Kecelakaan Saat Touring Pakai Ducati DesertX di NTB

Desta kecelakaan saat memarkirkan Ducati DesertX yang digunakannya buat touring di kawasan Sembalun, NTB

mobil
Diler Xpeng Puri Dibuka, Tawarkan Fasilitas Body and Paint

Diler Xpeng Puri Resmi Dibuka, Tawarkan Fasilitas Body and Paint

Diler Xpeng di Puri, Jakarta Barat siapkan layanan 3S dan perbaikan bodi, ada unit test drive buat konsumen

news
Cek Ganjil Genap Puncak Bogor Pekan Ini, Dimulai 4 Juli 2025

Cek Ganjil Genap Puncak Bogor Pekan Ini, Dimulai 4 Juli 2025

Polres Bogor bakal menerapkan ganjil genap Puncak pada akhir pekan ini untuk melancarkan arus lalu lintas

news
Auksi

Auksi Tingkatkan Layanan Demi Kenyamanan Pelanggan

Auksi melakukan pengembangan layanan dan lokasi lelang baru untuk menjawab kebutuhan para pelanggan setia