Daihatsu Sigra Bekas Lansiran 2023, Ada DP Rp 2 jutaan
16 November 2024, 13:00 WIB
Memiliki beragam pilihan, mobil bekas di bawah Rp100 juta banyak dilirik konsumen Tanah Air karena masih layak digunakan
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Mobil bekas di bawah Rp100 juta menjadi segmen yang banyak dipilih konsumen karena memiliki beragam pilihan. Selain itu, tahun produksi kendaraan masih tergolong layak karena usianya tak sampai 12 tahun.
Pembelian kendaraan bekas juga dirasa lebih menguntungkan karena mobil bisa langsung digunakan dan calon konsumen bisa menyesuaikan kondisi keuangan.
Bagi Anda yang memiliki budget pas-pasan, terdapat pilihan mobil di bawah Rp100 juta. Dari penelusuran TrenOto di situs jual beli online, terdapat sedikitnya lima model mobil yang bisa menjadi pilihan, berikut ulasannya.
Bagi konsumen yang telah memiliki keluarga, MPV selalu menjadi pilihan utama karena kapasitasnya cukup besar. Untuk itu, Daihastu Sigra tipe D 1.0 tahun 2019 bisa menjadi pilihan menarik untuk dimiliki.
Dilansir dari salah satu situs jual beli mobil, mobil tersebut dijual dengan harga Rp97 juta. Mobil ini pun diklaim masih dalam kondisi baik dan bisa langsung digunakan setelah melakukan pembayaran sesuai kesepakatan.
Sebagai salah satu mobil terlaris di Indonesia, tidak heran bila Toyota Avanza menjadi pilihan untuk mobil bekas dengan harga di bawah Rp100 juta. Mobil ini memang memiliki harga yang sangat kompetitif namun memiliki beragam keunggulan.
Salah satu yang keunggulannya adalah hematnya konsumsi bahan bakar. Khusus Avanza 1.3 G
2011, harga yang ditawarkan mulai dari Rp97 juta.
Selajutnya ada Suzuki Karimun Wagon R GL 1.0 2019 yang dibanderol Rp91 juta. Meski tidak lagi dijual oleh Suzuki Indomobil Sales, mobil ini tetap bisa menjadi pilihan bagi pelanggan di Indonesia.
Calon konsumen juga bisa membelinya menggunakan cara tukar tambah sehingga lebih mudah untuk melakukan pembelian.
Mobil keluarga pintu geser juga bisa menjadi pilihan konsumen Tanah Air, salah satunya ada pada Nissan Serena 2.0 comfort Touring produksi 2011. Memiliki harga Rp95 juta, konsumen bisa melakukan pembelian cash dan kredit.
Masih dari pabrikan Jepang, harga bekas Mazda 2 S AT produksi 2011 mulai dari Rp97 jutaan untuk pembelian cash. Apabila pembelian dilakukan secara kredit, konsumen bisa mendapatkan cicilan Rp2 jutaan dengan uang muka 23 juta.
Dari sisi jantung pacu, Mazda 2 dibekali mesin 1.500cc L4 DOHC 4 silinder yang mampu menyeburkan tenaga hingga 115 hp dan torsi 135 Nm.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
16 November 2024, 13:00 WIB
11 November 2024, 11:21 WIB
07 November 2024, 09:00 WIB
03 November 2024, 13:00 WIB
26 Oktober 2024, 14:10 WIB
Terkini
22 November 2024, 22:00 WIB
Isi lini MPV listrik premium di RI, Maxus merilis dua model baru dengan harga mulai dari Rp 788 jutaan
22 November 2024, 21:00 WIB
Toyota berkolaborasi dengan Pertamaina dan Trac buat melakukan uji coba bahan bakar jenis bioetanol E10
22 November 2024, 20:00 WIB
Mitsubishi XForce Ultimate DS resmi meluncur dalam pameran GJAW 2024 dengan dilengkapi fitur kekinian
22 November 2024, 19:00 WIB
Calon rival baru Chery Omoda E5, Kia EV3 diperkenalkan kepada pengunjung lewat pameran otomotif GJAW 2024
22 November 2024, 19:00 WIB
Aion V tampil di GJAW 2024 dengan menawarkan beragam keunggulan termasuk banderol yang menarik yaitu Rp 499 juta
22 November 2024, 18:00 WIB
Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition akhirnya meluncur di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)
22 November 2024, 17:00 WIB
Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6
22 November 2024, 16:16 WIB
BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)