GJAW 2024 Siap Digelar Akhir Pekan, Banyak Promo Menarik
18 November 2024, 18:00 WIB
Xpander hybrid masuk di jajaran 6 model baru yang disiapkan Mitsubishi, mungkin mendapat desain baru
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Mitsubishi siapkan 6 model baru meluncur untuk pasar global di tahun ini. Di antara jajaran kendaraan tersebut terlihat ada Xpander Hybrid atau HEV (Hybrid Electric Vehicle) yang desainnya masih ditutup.
Ada kemungkinan untuk versi hybrid Mitsubishi bakal memberikan sedikit ubahan eksterior untuk membedakan unitnya dengan pendahulu menggunakan mesin konvensional.
Kilas balik ke Maret 2023 pabrikan asal Jepang ini mengungkapkan ‘Challenge 2025’ yang merupakan rencana produksi tahun ini hingga 2025. Fase pertama dari rencana tersebut yakni memperkenalkan beberapa kendaraan baru mulai 2023.
Pada gambar yang dipublikasikan Mitsubishi terlihat tiga kendaraan tanpa dibalut kamuflase atau kain sehingga memperlihatkan jelas desainnya. Ada Delica terbaru, ASX menggunakan platform sama dengan Renault Capture serta satu SUV tanpa nama.
Salah satu kendaraan dibalut kamuflase yakni Triton. Generasi keenamnya diyakini meluncur masih tetap memakai mesin konvensional namun dengan desain yang lebih menarik lagi ditambah emblem RalliArt.
Mitsubishi Triton diprediksi akan menggunakan platform sama dengan Nissan Navara.
Dua kendaraan lainnya terlihat masih ditutupi kain hitam, dengan nama Xpander HEV dan Colt. Untuk diketahui Xpander sendiri sudah dijual di Indonesia dalam beberapa pilihan varian, termasuk Xpander Sport dan Cross.
Sementara untuk rencana jangka panjangnya yakni Product Rollout Challenge 2025 Period bahwa per 2025 Mitsubishi akan meluncurkan 16 model kendaraan terbaru.
Mendukung hal tersebut pabrikan meningkatkan budget R&D (research and development) atau pengembangannya sebanyak 30 persen. Kemudian 70 persen investasi akan dialihkan untuk kendaraan listrik pada 2026.
Mengingat Indonesia juga sedang terus menggencarkan elektrifikasi serta Xpander yang banyak diminati konsumen, Xpander Hybrid berpotensi masuk ke Tanah Air mengisi jajaran kendaraan listrik Mitsubishi.
Bicara kendaraan listrik, saat ini Mitsubishi hanya menawarkan satu model yakni Outlander PHEV (plug-in hybrid electric vehicle). Berdasarkan keterangan di laman resmi, harganya mulai dari Rp1.2 miliar.
Lebih murah dari PHEV, kita bisa menanti kehadiran Xpander Hybrid dengan harga lebih terjangkau. Mobil ini akan menambah lagi jajaran HEV di Tanah Air seperti Wuling Almaz Hybrid, Suzuki Ertiga Hybrid dan Grand Vitara Hybrid.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
18 November 2024, 18:00 WIB
16 November 2024, 18:00 WIB
08 November 2024, 12:00 WIB
07 November 2024, 23:00 WIB
30 Oktober 2024, 14:00 WIB
Terkini
21 November 2024, 22:30 WIB
Kepolisian siapkan 59 kendaraan listrik untuk memenuhi beragam kebutuhan penugasan anggota di lapangan
21 November 2024, 22:00 WIB
Harga Aion V yang meluncur di GJAW 2024 diperkirakan mencapai Rp 500 jutaan dan sudah bisa dipesan dari sekarang
21 November 2024, 21:00 WIB
Perputaran uang judi online mencapai Rp 900 triliun, cukup untuk membeli Hyundai Tucson Hybrid secara tunai
21 November 2024, 20:00 WIB
Kebijakan opsen PKB serta PPN 12 persen yang bakal diterapkan awal 2025 diprediksi memberatkan industri motor
21 November 2024, 19:00 WIB
Indomobil Group baru saja menjalin kerja sama untuk menyediakan berbagai mobil listrik bagi PLN Icon Plus
21 November 2024, 18:00 WIB
Federal Oil menyambut kedatangan pembalap baru di tim Gresini Racing untuk beraksi di musim balap MotoGP 2025
21 November 2024, 17:00 WIB
Begini tampilan mobil konsep Toyota bZ7 yang debut di China, penggerak sampai baterainya disuplai oleh BYD
21 November 2024, 16:00 WIB
Jadi sasaran sejumlah manufaktur otomotif China, Neta mengungkapkan mengapa area Pluit terbilang potensial