Modifikasi BAIC BJ40 Plus Arief Muhammad, Siap Dibawa Offroad
21 Oktober 2025, 19:25 WIB
Menurut kabar beredar, terdapat dua kandidat kuat SUV baru dari BAIC yang segera dipasarkan di Indonesia
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – BAIC Indonesia baru saja menawarkan dua model untuk pasar Indonesia yakni X55-II dan BJ40 Plus. Dari keduanya, BJ40 Plus disebut berkontribusi lebih banyak terhadap penjualan.
Melihat respon positif dari masyarakat terhadap SUV (Sport Utility Vehicle) offroad, BAIC berencana untuk menghadirkan dua kendaraan serupa buat konsumen di Tanah Air.
Seperti contoh adalah BJ30 yang sudah dibekali teknologi hybrid. Produk tersebut dikonfirmasi meluncur di ajang GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2025.
Kemudian masih ada BJ80 yang punya tampilan lebih boxy dan retro. Sekilas menyerupai mobil mewah Mercedes-Benz G Class.
“Yang 100 persen akan meluncur itu BAIC BJ30 Hybrid. Ada (varian) 4x2 dan 4x4,” kata Dhani Yahya, Chief Operating Officer BAIC Indonesia di Tangerang beberapa waktu lalu.
Dhani menjelaskan kalau dua varian mobil baru mereka akan ditawarkan ke pasaran, karena melihat mayoritas konsumen menyukai banyak pilihan tipe.
“Tahun depan mungkin EV, lalu BJ40 Pro dan juga BJ80. Mereka belum tersedia setir kanannya,” kata Dhani.
Hanya saja memang Dhani tidak menampik kalau perkenalan model di pasar Indonesia membutuhkan waktu lebih lama. Sebab banyak produk BAIC masih berkonfigurasi setir kiri.
Pengembangan untuk model setir kanan memerlukan waktu ekstra, sebelum akhirnya dipasarkan ke Indonesia serta bisa dipesan oleh para konsumen.
Sekadar informasi BAIC BJ80 sempat dipamerkan di Indonesia menjelang akhir 2024. Mobil satu ini menyasar masyarakat Indonesia penggemar kendaraan 4x4 premium.
Patut diketahui, BAIC BJ80 dibekali mesin turbo V6 berkapasitas 3.000 cc, diklaim mampu menghasilkan tenaga 241 hp dan torsi puncak 420 Nm.
Lalu seluruh daya dari jantung pacu BAIC BJ80 disalurkan melalui transmisi otomatis delapan percepatan.
Bila membahas dari segi harga BAIC BJ80, tentu menarik karena jauh berada di bawah sang rival, yakni Mercedes-Benz G-Class. Estimasinya adalah sekitar Rp 1,3 miliar.
Sedangkan buat perbandingan, harga Mercedes-Benz G-Class ada di kisaran Rp 7 miliar. Sehingga BJ80 bisa jadi alternatif menarik bagi penggemar SUV boxy maupun pencinta offroad.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
21 Oktober 2025, 19:25 WIB
20 Oktober 2025, 21:11 WIB
16 Oktober 2025, 13:00 WIB
15 Oktober 2025, 14:00 WIB
15 September 2025, 19:00 WIB
Terkini
03 November 2025, 09:00 WIB
Ada diskon yang cukup besar untuk pembelian Toyota Veloz bermesin konvensional bagi para konsumen di Jakarta
03 November 2025, 08:00 WIB
Jasa Marga kembali lakukan perbaikan di lima titik tol TransJawa untuk menjaga kenyamanan pengguna jalan
03 November 2025, 07:00 WIB
Cegah terjadinya balap liar, kepolisian incar bengkel modifikasi ilegal yang kerap jadi langganan pelaku
03 November 2025, 06:00 WIB
Seperti pada bulan-bulan sebelumnya, kepolisian kembali menghadirkan SIM keliling Bandung di dua lokasi
03 November 2025, 06:00 WIB
SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa awal pekan ini, ada lima lokasi tersebar di area Ibu Kota
03 November 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta pertama di November 2025 jatuh pada hari ini dan bakal diawasi langsung kepolisian
02 November 2025, 21:48 WIB
Harumkan nama Indonesia di kancah internasional, Kiandra Ramadhipa bertekad lanjutkan prestasinya di Valencia
02 November 2025, 21:00 WIB
Membeli mobil bekas untuk pertama kalinya dibutuhkan pendamping agar tidak mengalami kerugian finansial