Chery Buka Diler Konsep Baru di Bekasi, Terbesar di Jabodetabek

Diler terbaru Chery di Kranji, Bekasi Barat telah mengadopsi konsep baru yang berstandar internasional

Chery Buka Diler Konsep Baru di Bekasi, Terbesar di Jabodetabek

KatadataOTO – PT CSI (Chery Sales Indonesia) memperluas jaringan dilernya di Indonesia dengan membuka outlet baru, yakni Chery Arta Bekasi Barat.

Sama seperti diler di Puri Indah, sudah menggunakan konsep baru berstandar internasional menempati lahan lebih luas dan berstatus 3S (Sales, Sparepart, Service).

Ini merupakan outlet Chery ke-47 yang sudah dibuka secara resmi dan jadi terbesar di kawasan Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi).

Pemilihan lokasi di Kranji, Bekasi Barat disebut menjadi salah satu strategi untuk menjangkau lebih banyak konsumen di Kota Bekasi dan sekitarnya.

Chery Arta Bekasi Barat
Photo : KatadataOTO

“Diler baru ini akan berperan penting memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat Bekasi dan sekitarnya, menghadirkan ragam SUV (Sport Utility Vehicle) premium Chery yang stylish, performa tangguh dan efisien,” kata Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT CSI di Bekasi,

Lebih lanjut dijelaskan, Chery Arta Bekasi barat menempati lahan seluas 2.365 m2 sementara luas bangunannya 2.337 m2.

Diler juga disebut siap menangani seluruh lini kendaraan Chery saat ini termasuk mobil listrik Omoda E5 dan J6.

Pada kesempatan sama, Chery turut melakukan prosesi serah terima unit mobil listrik J6 kepada pelanggan pertamanya di diler baru.

“Kami yakin kemitraan ini akan memberikan nilai jangka panjang tidak hanya bagi pertumbuhan bisnis kami. Tetapi juga memberikan perlindungan kendaraan lebih baik bagi konsumen di Indonesia,” kata Wilson Suryahusada, CEO Arta Motor Group dalam kesempatan sama.

Pelanggan bisa melakukan servis di diler Chery Arta Bekasi Barat, karena tersedia 10 service bay dan area khusus mobil listrik. Kemudian ruang spare part seluas 300 m2.

Chery Arta Bekasi Barat
Photo : KatadataOTO

“Kami bangga bahwa diler ini terbesar di Jabodetabek, sekaligus yang pertama menggunakan desain diler terbaru dari Chery International,” ucap Wilson.

Chery Arta Bekasi Barat akan menyuguhkan konsumen dengan berbagai lini kendaraan mulai dari Omoda 5, E5, J6 sampai model terbaru Chery Tiggo 8 CSH (Chery Super Hybrid).

Konsumen tidak perlu khawatir karena seluruh teknisi di sana telah dibekali pengetahuan dan sertifikasi untuk menangani kendaraan elektrifikasi, termasuk PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle).


Terkini

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV

modifikasi
Motor Matic

Tren Modifikasi Motor Matic yang Semakin Populer di 2026

Modifikasi motor matic yang bakal digandrungi pada tahun depan diperkirakan akan lebih terjangkau masyarakat

otosport
Jorge Martin

Harapan Besar Aprilia Terhadap Jorge Martin di MotoGP 2026

Massimo Rivola ingin Jorge Martin percaya dengan kemampuan diri sendiri agar kembali kompetitif di MotoGP 2026

mobil
Mobil Listrik

Perang Harga Mobil Listrik Cina Bikin Situasi di 2026 Kian Berat

Strategi membanting harga mobil listrik di Cina diprediksi masih akan berlangsung beberapa tahun mendatang

mobil
BYD

BYD Mulai Tes SUV 7-Seater Baru, Atto 3 Naik Kelas

SUV baru BYD diyakini berkonfigurasi 7-seater, mengisi kelas di atas Atto 3 yang sudah dijual saat ini

mobil
Wholesales Model Mobil Baru 2025

Rapor Wholesales Model Mobil Baru di RI 2025, BYD Atto 1 Terlaris

BYD Atto 1 baru debut jelang akhir 2025 namun catatkan wholesales mobil baru tertinggi yakni 17 ribu unit