Bridgestone Tawarkan Diskon Besar di IIMS 2023

Kembali ikut meramaikan pameran Indonesia International Motor Show (IIIMS) 2023, Bridgestone tawarkan diskon besar

Bridgestone Tawarkan Diskon Besar di IIMS 2023

TRENOTO – Bridgestone tawarkan diskon besar selama penyelenggaraan IIMS (Indonesia International Motor Show) 2023. Potongan harga yang ditawarkan untuk setiap pembelian ban tipe tertentu.

Sebagai Official Tire Partner IIMS 2023, Bridgestone ingin memanjakan para pengunjung pameran. Sehingga masyarakat bisa menikmati ban berkualitas dengan lebih terjangkau.

“Terlebih sebentar lagi masyarakat Indonesia akan menyambut bulan Ramadhan disusul Idul Fitri dan Lebaran. Saat Lebaran di Indonesia ada tradisi mudik atau pulang kampung menggunakan kendaraan pribadi, sangat baik untuk melakukan penggantian ban,” kata Masaki Abe, Marketing Director Bridgestone Indonesia dalam siaran persnya (15/02).

Photo : Istimewa

Disebutkan bahwa Bridgestone menawarkan diskon khusus untuk pembelian empat ban di IIMS 2023. Pengunjung pameran bisa mendapatkan potongan hingga Rp400 ribu.

Tidak hanya itu, mereka juga menyediakan berbagai hadiah langsung berupa speaker bluetooth. Kemudian tersedia lucky draw meliputi dua tablet android, TV LED atau dua sepeda listrik (diundi setiap akhir pekan).

Lebih lanjut konsumen semakin untung dengan layanan isi nitrogen, balancing dan gratis biaya pasang ban di sejumlah Toko Model (TOMO).

Baca juga : Bridgestone Indonesia Berumur 45 Tahun, Incar Pasar SUV

Pembelian produk jenis Turanza, Dueler dan Potenza masih akan diberikan promo menarik lainnya. Setiap pembelian ban berukuran 16 inci ke bawah, berhak mendapat potongan Rp75 ribu/item minimal 2.

Adapun pilihan ban 17 inci ke atas berpotensi mendapatkan diskon Rp100 ribu dengan pembelian milimal 2 item. Konsumen yang menunjuk produk Ecopia dan techno bisa mendapat potongan Rp25 ribu/item dan setidaknya dua.

Sebagai gerai modern konsumen dimanjakan berbagai kemudahan cara pembayaran. Pelanggan bisa melakukan cicilan melalui bank Permata, Bukopin, Danamon, BRI, Standard Chartered dan HSBC Bridgestone hingga bunga nol persen.

Photo : Bridgestone

Selain hadiah-hadiah tersebut di atas, tersedia pula merchandise yang bisa langsung didapatkan seperti topi dan polo shirts setiap pembelian 4 ban.

Untuk diketahui bahwa promo di atas memiliki syarat dan ketentuan berlaku. Dikatakan potongan harga Rp400 ribu hanya berlaku untuk satu transaksi per orang saja.

Promo sendiri hanya berlaku untuk pembelian melalui TomoNet. IIMS 2023 sendiri mulai berlangsung pada 16 – 26 Februari 2023.


Terkini

mobil
Baterai lithium

Permintaan Baterai Lithium Mobil Listrik Bakal Merosot di 2026

Industri baterai lithium terpengaruh dari kinerja penjualan mobil listrik di Cina yang diproyeksi akan turun

mobil
Mobil yang Disuntik Mati

4 Mobil yang Disuntik Mati di Indonesia Tahun Ini, Ada Baleno

Sejumlah model mobil yang disuntik mati oleh pabrikan kemudian diganti produk lain, berikut daftarnya

mobil
Insentif Otomotif

Insentif Otomotif Disarankan Fokus Pada Mobil Dengan TKDN Tinggi

Insentif otomotif sebaiknya menyasar pada pertumbuhan industri komponen di dalam negeri agar seimbang

motor
Yamaha

Masa Depan Motor Listrik Yamaha Neos Usai Diuji Coba Ojol

Yamaha tengah mencari formulasi yang tepat buat memasarkan motor listrik Neos kepada konsumen di Indoensia

mobil
Pertamina Enduro Service

Enduro Service Hadir di SPBU Pertamina Daan Mogot, Ini Layanannya

Enduro Service tawarkan beragam layanan seperti penggantian oli mobil dan motor sampai ganti air filter

mobil
Suzuki XL7 Bekas

Fitur Suzuki XL7 Hybrid Bekas Bikin Pelanggan Jatuh Hati

Fitur dashcam pada Suzuki XL7 Hybrid bekas menjadi salah satu pelanggan melakukan pembelian ketimbang model lain

news
arus balik

Polda Metro Jaya Siapkan Strategi Hadapi Arus Balik Libur Nataru

Arus balik Natal dan tahun baru 2026 mulai terlihat sehingga Polda Metro Jaya menyiapkan langkah antisipasi

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Masih Beroperasi Hari Ini Selasa 30 Desember

SIM keliling Jakarta melayani perpanjangan masa berlaku kartu yang belum terlewat dari tanggal masa berlaku