1 Unit Wuling BinguoEV Jadi Hadiah Utama di GJAW 2024

Wuling BinguoEV dipersiapkan sebagai hadiah utama dalam pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024

1 Unit Wuling BinguoEV Jadi Hadiah Utama di GJAW 2024

KatadataOTO – Wuling Motors ikut memeriahkan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024. Melalui pameran yang dihelat pada akhir tahun tersebut, mereka menawarkan sejumlah kemudahan bagi pengunjung.

Semangat Year End Sale, diboyong dalam GJAW 2024 dengan promo istimewa. Mulai dari Worry-Free bersama Wuling EV, Berani Lebih Bersama Wuling SUV, Lucky Dip beserta aneka hadiah menarik.

Tidak hanya itu, Wuling Motors juga menyiapkan paket pembelian menarik secara kredit mulai dari bunga ringan, gratis asuransi hingga undian berhadiah utama Wuling BinguoEV.

“Dengan peningkatan penjualan yang konsisten pada semester kedua ini. Kami optimis kondisi pasar otomotif akan terus bertumbuh hingga penghujung tahun,” ucap Ricky Christian, Marketing Operation Director Wuling Motors di ICE BSD (23/11).

Wuling
Photo : Istimewa

Lebih jauh dijelaskan bahwa selama pameran berlangsung terdapat berbagai keuntungan. Mulai dari DP rendah mulai Rp 16 juta, bunga 0 persen selama dua tahun untuk pembelian Almaz dan BinguoEV.

Masih ada lagi gratis asuransi untuk Air ev dan BinguoEV Premium Range. Pengunjung GJAW yang meminang BinguoEV secara khusus diganjar benefit senilai Rp 72 juta.

Beli mobil listrik Wuling di GJAW 2024 sendiri akan mendapat sejumlah keuntungan mulai dari garansi tiga komponen utama EV seumur hidup.

Masih ditambah lagi gratis jasa dan suku cadang hingga 15,5 tahun atau 155 ribu kilometer. Kemudian ada Charging Device AC 7 kW berikut pemasangannya yang diberikan secara cuma-cuma.

Seperti disebutkan di atas disediakan 1 unit Wuling BinguoEV sebagai hadiah utama. Lalu adapula diskon 50 persen untuk pembelian model serupa.

Wuling
Photo : Istimewa

Sedangkan bagi pengunjung yang meminang Almaz dan Alvez berhak mendapat manfaat menarik seperti Resale Value Guarantee. Memastikan para pemilik kedua model SUV tersebut memperoleh kembali 70 persen dari harga pembelian, ketika menjual mobil di tahun ketiga.

Wuling Motors juga memberikan garansi seumur hidup pada komponen inti kendaraan hybrid mereka. Pada Almaz Hybrid meliputi Motor Control Unit, motor listrik dan baterai.

“Kami dengan bangga menghadirkan terobosan baru sebagai pelopor garansi seumur hidup untuk komponen inti kendaraan hybrid. Program ini dirancang khusus untuk memberikan perlindungan khusus bagi konsumen New Almaz RS Hybrid,” sebut Maulana Hakim, Aftersales Director Wuling Motors.


Terkini

otosport
Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Alex Marquez berhasil keluar sebagai pemenang pada sprint race MotoGP Valencia 2025 usai menudukkan Acosta

motor
Koleksi Kendaran Omesh

Koleksi Kendaraan Omesh, Ada Motor Langka

Koleksi kendaraan Omesh cukup menarik disimak karena mengingat motor miliknya sangat beragam dan unik

mobil
Penjualan Daihatsu Oktober 2025, Gran Max Kontributor Utama

Penjualan Daihatsu Oktober 2025, Gran Max Kontributor Utama

Penjualan Daihatsu alami kenaikan di Oktober 2025, Gran Max Pick Up jadi penyumbang utama sebanyak 4.436 unit

news
Bobibos

Wagub Jabar Bakal Uji Bobibos Buat Pastikan Keamanan Masyarakat

Bobibos akan diuji oleh dinas dari pemerintah provinsi Jawa Barat untuk memastikan klaim yang sudah dijanjikan

mobil
Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator Raih Bintang Lima Tes Tabrak ASEAN NCAP

SUV Mitsubishi Destinator membuktikan kualitasnya berkat fitur-fitur keamanan dan keselamatan di dalamnya

otosport
Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Bersiap Balapan

Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Hadapi Penalti

Jorge Martin mendapatkan izin untuk tampil dan balapan di MotoGP Valencia 2025 di Sirkuit Ricardo Tormo

mobil
Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Polytron menunjukkan tren positif penjualan mobil listrik di Oktober 2025, salurkan 103 unit ke konsumen

komunitas
Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan anggota komunitas J6 EVO diajak untuk mengikuti acara yang diinisiasi oleh Chery beberapa waktu lalu