Honda ADV 160 Tampil Lebih Segar, Sudah Pakai Fitur RoadSync

AHM baru saja memberikan penyegaraan untuk Honda ADV 160, matic satu ini ditawarkan mulai Rp 37 jutaan

Honda ADV 160 Tampil Lebih Segar, Sudah Pakai Fitur RoadSync
  • Oleh Satrio Adhy

  • Senin, 08 September 2025 | 18:00 WIB

KatadataOTO – Astra Honda Motor (AHM) baru saja melakukan penyegaran buat lini motor matic mereka, yakni Honda ADV 160. Kendaraan roda dua tersebut menerima sejumlah sentuhan baru.

Pertama ada pada sisi desain yang ditawarkan. Honda ADV 160 dikenal sebagai kendaraan roda dua penjelajah dan mengusung desain adventure look serta berkesan gagah.

Hal tersebut semakin dipertegas dengan kehadiran leg shield samping anyar. Membuat siluet motor matic ini semakin terlihat tangguh.

Jenama asal Jepang tersebut turut menyiapkan opsi kelir baru untuk masing-masing tipe pada Honda ADV 160.

Honda ADV 160 Tampil Lebih Segar, Sudah Disematkan RoadSync
Photo : AHM

Seperti contoh pada tipe CBS tersedia warna glossy black, glossy white dan Matte Red. Sedangkan di varian ABS ada matte black, matte brown hingga matte green.

Semuanya dipadukan dengan logo 3D berwarna krom mewah. Sementara untuk tipe Honda RoadSync diberikan pilihan kelir glossy brown dikombinasikan pelek burnt titanium.

Ubahan pada Honda ADV 160 selanjutnya adalah penyematan fitur Honda RoadSync. Memungkinkan pengguna dapat terhubung dengan kendaraan melalui gawai pintar lewat Bluetooth.

Sehingga pengendara dapat mengakses sejumlah fitur. Mulai dari navigasi turn-by-turn, kontrol musik hingga notifikasi pesan dan panggilan masuk.

Nantinya pemilik Honda ADV 160 bakal mengakses pemberitahuan melalui Voice Control dan Multi-Function Switch tombol di handlebar.

“Dengan desain baru yang semakin gagah, performa mesin powerful serta tambahan fitur konektivitas Honda RoadSync, Honda ADV 160 menghadirkan pengalaman berkendara lebih dari skutik besar biasa,” ungkap Susumu Mitsuishi, President Director AHM melalui keterangan resmi, Senin (08/09).

Mitsuishi mengatakan kalau motor matic Honda itu dapat mendukung aktivitas harian sekaligus memberikan kebebasan menjelajah.

Jadi pemilik Honda ADV 160 memiliki kepercayaan diri tinggi dalam melibas berbagai medan jalan.


Terkini

motor
Diskon motor matic honda

Diskon Motor Matic Honda di Januari 2026, Ada Beat sampai Vario

Diskon motor matic Honda yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat beragam, mulai Rp 1 jutaan sampai Rp 2 jutaan

mobil
Spesifikasi all new BMW X1

Penjualan BMW X1 Bekas Lebih Banyak Dari Baru, Begini Alasannya

BMW X1 jadi incaran banyak konsumen tidak hanya pembeli mobil baru, tetapi juga mobil bekas di BMW Used Car

mobil
Jaecoo J5 EV

Inden Jaecoo J5 EV Dijanjikan Lebih Cepat Usai Pesanan Membludak

Saat ini Jaecoo J5 EV sudah diproduksi di dua tempat berbeda, yakni di Handal Indonesia Motor dan Inchape

news
SIM Keliling Bandung

SIM Keliling Bandung 26 Januari, Cek Lokasi dan Jadwal di Sini

Para pengendara bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung hari ini untuk memudahkan mengurus dokumen

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta di 5 Lokasi Hari Ini, Cek Biayanya

SIM keliling Jakarta menjadi alternatif perpanjangan Surat Izin Mengemudi, khusus pengguna SIM A dan C

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 26 Januari 2026, Simak Lokasi Detailnya

Ganjil genap Jakarta 26 Januari 2026 digelar dengan pengawasan ketat dari sejumlah petugas di lokasi

mobil
Toyota GR Yaris

Toyota GR Yaris Edisi Khusus Debut, Tribut untuk Juara Dunia WRC

Toyota GR Yaris terbaru dihadirkan sebagai tribut untuk Sebastien Ogier, ada tambahan mode berkendara Seb

mobil
Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator Idaman Baru Kaum Hawa, Nyaman Dikendarai

Dimensi Mitsubishi Destinator yang kompak membuat para wanita merasa senang mengendarainya buat mobilitas