BYD Mulai Tes SUV 7-Seater Baru, Atto 3 Naik Kelas
31 Desember 2025, 14:00 WIB
Penjualan Nissan di Indonesia senada dengan negara asalnya yang terus turun di tengah berbagai tantangan
Oleh Serafina Ophelia
Jika dilihat di data Gaikindo, Nissan bahkan sudah tak lagi menyalurkan unit dari pabrik ke diler alias tercatat nol unit.
Tak hanya di Indonesia, penjualan Nissan di negara asalnya juga alami penurunan. Jelang akhir Mei 2025, disebutkan bahwa mereka menawarkan karyawannya pensiun dini.
Isu miring lain kerap beredar. Seperti rencana Nissan menjual asetnya termasuk kantor. Padahal lokasi kantor mereka dinilai strategis dan memiliki nilai lebih dari 100 miliar yen atau sekitar Rp 11,3 triliun dalam kurs rupiah.
Hal tersebut dilakukan guna memperbaiki situasi sulit yang tengah dialami oleh Nissan.
Per April 2025, penjualan kendaraan kecil kecil Nissan di Jepang turun 14,6 persen dari tahun sebelumnya. Sedangkan angka kendaraan terdaftar jeblok 21,6 persen, dan penjualan global turun 7,2 persen.
Catatan ekspor mereka tak menyumbangkan hasil baik, turun 14,8 persen dibandingkan 2024.
Belum diketahui pasti bagaimana nasib Nissan di masa mendatang khususnya di Indonesia. Namun saat ini, mereka fokus menghadirkan mobil berteknologi hybrid e-Power seperti Kicks dan Serena.
Tahun ini, salah satu produk baru mereka yang disinyalir debut adalah X-Trail e-Power. Model itu berpeluang jadi pemicu kenaikan penjualan Nissan di tengah naiknya tren SUV (Sport Utility Vehicle).
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
31 Desember 2025, 14:00 WIB
22 Desember 2025, 11:00 WIB
20 Desember 2025, 13:00 WIB
19 Desember 2025, 10:00 WIB
17 Desember 2025, 08:00 WIB
Terkini
05 Januari 2026, 15:29 WIB
Hongqi punya sejumlah model kendaraan mewah yang menarik dan berpeluang dihadirkan di Indonesia tahun ini
05 Januari 2026, 14:00 WIB
Toyota Veloz Hybrid diharapkan bisa sampai ke konsumen sebelum momentum libur Lebaran pada Maret 2026
05 Januari 2026, 13:00 WIB
Penurunan harga BMW di pasar Cina sudah resmi diberlakukan sejak 1 Januari 2026 dengan besaran bervariasi
05 Januari 2026, 12:00 WIB
Melihat ketidakpastian insentif tahun ini, ekonom yakin penjualan mobil baru belum bisa tembus 1 juta unit
05 Januari 2026, 11:00 WIB
Sejumlah proyek strategis milik pemerintah yang ingin dijalankan dipercaya membawa efek bagi pasar motor baru
05 Januari 2026, 10:00 WIB
Harga mobil hybrid di RI belum mengalami penyesuaian, ada model baru Toyota dan varian anyar Chery Tiggo 8
05 Januari 2026, 09:00 WIB
Gakindo berharap penjualan pasar mobil baru di dalam negeri bisa segera bangkit, terutama untuk periode 2026
05 Januari 2026, 08:00 WIB
Julian Johan berhasil selesaikan SS 1 Rally Dakar 2026 setelah melintasi perjalanan 365 km yang penuh tantangan