6 Model Legendaris Daihatsu Hadir di JMS 2023

Laporan Langsung TrenOto Japan Mobility Show 2023, enam model legendaris Daihatsu hadir untuk tunjukkan sejarah perusahaan

6 Model Legendaris Daihatsu Hadir di JMS 2023
  • Oleh Yuliawati

  • Jum'at, 27 Oktober 2023 | 07:29 WIB

TRENOTO – Pameran otomotif Japan Mobility Show (JMS) 2023 digelar di Tokyo Big Sight, Jepang, mulai dibuka untuk publik 27 Oktober hingga 5 November 2023. Dalam ajang tersebut, Daihatsu Motor Co., Ltd (DMC) membawa 11 model, terdiri dari lima mobil konsep dan enam kendaraan legendaris.

Model legendaris Daihatsu hadir untuk menceritakan perjalanan perusahaan selama 110 tahun di dunia otomotif. Takao Kunita, Chief Coordinator, Marketing, Sales & Promotion Dept ECC Group DMC mengatakan deretan kendaraan tersebut mencerminkan evolusi produk Daihatsu.

“Kami menampilkan evolusi dari produk Daihatsu dari waktu ke waktu untuk memberikan kendaraan yang lebih baik,” kata Takao Kunita di sela-sela agenda JMS 2023 khusus untuk pers, dikutip Jumat (27/10).

1. Motor Roda Tiga HA

6 model legendaris Daihatsu hadir di JMS 2023
Photo : TrenOto

Produksi kendaraan roda tiga yang diberi nama HA menandai cikal bakal perusahaan masuk ke dunia otomotif. Model ini diluncurkan pada 1931, saat Daihatsu masih bernama Hatsudoki Seizo Co. Ltd.

Perusahaan yang didirikan Yoshiaki Okura ini awalnya hanya memproduksi mesin pembakaran internal dan baru pada dekade 1930-an merambah ke produksi kendaraan roda tiga bermotor kecil.

“Setelah kemunculan Daihatsu, nama Daihatsu dipakai dan ini akan menjadi dasar dari produk-produk berikutnya,” kata Kunita.

Pada masa itu, HA memenuhi kebutuhan beragam masyarakat dan digunakan sebagai kendaraan niaga, transportasi hingga taksi.

"Ketika itu, HA begitu populer," kata Kunita.

2. Daihatsu Midget

6 model legendaris Daihatsu hadir di JMS 2023
Photo : TrenOto

Pada 1951, Hatsudoki Seizo berganti nama menjadi Daihatsu Motor Co. Ltd.  Keputusan perubahan nama ini selaras dengan berubahnya fokus perusahaan ke dunia otomotif.

Sepanjang 1951-1960, Daihatsu berada dalam masa transisi untuk semakin banyak memproduksi mobil dan meninggalkan produksi manufaktur mesin maupun kendaraan roda tiga.

Perusahaan mulai memproduksi mobil kecil untuk memenuhi permintaan transportasi ekonomis yang terus meningkat di Jepang pasca perang. Produk perdananya bernama Daihatsu Midget serta mendapat popularitas saat peluncuran pertamanya pada 1957.

"Penampakannya mirip helikopter," kata Kunita.


Terkini

otosport
Ducati

Nostalgia 100 Tahun, Livery Ducati di MotoGP 2026 Tampil Elegan

Ducati Desmosedici GP26 tampil menawan dengan nuansa merah dan putih matte, siap debut di MotoGP 2026

mobil
Toyota Raize

Toyota Raize Dapat Penyegaraan, Ada Tiga Pilihan Paket Aksesoris

Demi menjawab kebutuhan konsumen, TAM baru saja memberikan penyegaran pada Toyota Raize pada beberapa bagian

mobil
Wuling

Harga Mobil Listrik Wuling Januari 2026, Naik Tanpa Insentif

Tanpa insentif pajak dari pemerintah, harga mobil listrik Wuling mengalami kenaikan mulai dari Rp 30 jutaan

mobil
Suzuki Jimny 3 pintu

Diskon Suzuki Jimny 3 Pintu NIK 2025, Cocok Dipakai Lebaran 2026

Untuk Anda yang sedang mencari mobil baru, Ada diskon Suzuki Jimny 3 pintu selama periode Januari 2026

mobil
Baterai Mobil Listrik

Cina Mulai Perketat Aturan Daur Ulang Baterai Mobil Listrik

Ada beberapa ketentuan yang ditetapkan oleh pemerintah Cina dalam proses daur ulang baterai mobil listrik

mobil
Changan

Ambisi Changan Menjadi Merek Otomotif Inovatif dan Tepercaya

Changan ingin menjadi brand global yang terus menghadirkan produk andal, inovatif dan tepercaya di Indonesia

mobil
Kebakaran Mobil Listrik

Era EV, Pengamat Dorong Edukasi Mitigasi Kebakaran Mobil Listrik

Kebakaran mobil listrik perlu ditangani hati-hati, wajib jadi perhatian damkar dan pengelola properti

news
Sailun

Sailun Group Memulai Produksi Ban di Demak, Jawa Tengah

Dengan Investasi mencapai Rp 4 Triliun, Sailun Group siap meramaikan pasar ban kendaraan bermotor di Indonesia