Repsol Honda Tampilkan Motor Baru yang Memesona di Misano

Tim Repsol Honda memboyong motor dan beberapa komponen baru pada sesi tes MotoGP di sirkuit Misano Marco Simoncelli

Repsol Honda Tampilkan Motor Baru yang Memesona di Misano

TRENOTO – Tim Repsol Honda tidak hanya menguji setingan motor pada sesi tes hari pertama MotoGP di sirkuit Misano, San Marino. Namun mereka memboyong motor dan berbagai komponen terbaru.

Pada sesi ini, tim Repsol Honda menghadirkan dua pembalap utamanya yakni Marc Marquez dan Pol Espargaro. Ditambah lagi satu pembalap pengujinya yakni Stefan Bradl yang ikut menguji motor baru Honda.

Pada pagi hari, Honda hanya melakukan beberapa putaran saja melalui Bradl. Espargaro dan Marquez baru masuk pada 14.00 setelah cuaca membaik pasca hujan.

Kedua pembalap inti Honda tersebut sukses melahap 112 lap secara total hingga sore hari. Espargaro sendiri fokus pada perbaikan gaya balap sekaligus menguji beberapa komponen baru Honda RC213V.

Dengan menggunakan motor dan beberapa komponen baru, rekan satu tim Marquez tersebut mencatatkan waktu 1 menit 31.631 detik. Catatan waktu ini masuk sebagai kedua terbaik secara overall.

Photo : MotoGP

Pol hanya tertinggal 0.107 detik dari peraih waktu terbaik Franccesco Bagnaia. Sementara catatan waktu Pol pada sesi ini masih lebih baik dari hasilnya di Q2 San Marino akhir pekan lalu.

“Saya sangat senang dengan kinerja kami secara keseluruhan pada hari ini. Saya memperbaiki waktu lap di Q2 dan jadi satu-satunya pembalap hari ini,” ucap Pol seperti dikutip Motorsport.

Menurutnya hasil kali ini bisa lebih baik dari saat balapan pada akhir pekan silam. Ini merupakan torehan positif yang bisa dimanfaatkan untuk balapan-balapan selanjutnya, khususnya bagi Pol.

Lalu bagi Marquez, sesi tes kali ini juga cukup positif. Juara dunia MotoGP enam kali tersebut mencetak waktu terbaik 1 menit 32.448 detik pada putaran terakhir.

Catatan waktu Marquez masih tertinggal dari rekan setimnya namun pembalap Honda tersebut masih cukup terkesan dengan performa motor.

“Hari ini kami mencoba motor dengan berbagai komponen baru dan itu sangat menarik. Banyak yang kami kerjakan hari ini dan saya senang dengan pekerjaan kami,” ucap Marquez.

Ia menambahkan ada hal positif dan negatif yang didapatkan usai melakukan pengujian motor terhadap beberapa komponen. Baginya butuh pemahaman khusus dan tidak tampil terlalu menekan guna mengurangi risiko.


Terkini

mobil
Daftar 9 Mobil Mewah yang Disita Bea Cukai Soekarno-Hatta

Daftar 9 Mobil Mewah yang Disita Bea Cukai Soekarno-Hatta

Terdapat sembilan mobil mewah yang disita Bea Cukai Soekarno-Hatta karena belum melunasi denda administrasi

mobil
Mobil Tabrak Gerbang Gedung Putih AS, Sopir Tewas di Tempat

Mobil Tabrak Gerbang Gedung Putih AS, Sopir Tewas di Tempat

Dalam laporan Dinas Rahasia Amerika Serikat, seorang pria tewas usai satu mobil tabrak gerbang Gedung Putih

motor
Vespa klasik Ginting

Vespa Klasik Ginting, Andalan di Akhir Pekan

Vespa klasik Ginting hadir dengan lampu bulat dan sudah dimodifikasi sehingga terlihat cukup apik untuk digunakan

news
Uji Coba Angkot Listrik di Bogor Temui Kendala

Uji Coba Angkot Listrik di Bogor Temui Kendala

Beroperasi selama satu bulan sejak 4 April 2024, Dishub Kota Bogor lakukan evaluasi uji coba angkot listrik

news
VinFast akan dirikan pabrik

Setelah BYD, VinFast Akan Dirikan Pabrik di Indonesia

Segera melakukan produksi lokal, Kemenko Marves mengonfirmasi VinFast akan dirikan pabrik di Indonesia

motor
Cara Gesits Tanggulangi Penjualan Motor Listrik yang Belum Ramai

Upaya Gesits Kerek Penjualan Motor Listrik di Indonesia

Gesits terus berupaya untuk meningkatkan penjualan motor listrik di Indonesia melalui cara mereka sendiri

otopedia
Syarat pembuatan dan perpanjang SIM

Syarat Pembuatan dan Perpanjang SIM Mei 2024

Syarat pembuatan dan perpanjang SIM Mei 2024 masih tetap ketat untuk memastikan pemilik memang punya kemampuan

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 6 Mei, Pengawasan Tilang ETLE Makin Ketat

Pembatasan ganjil genap Jakarta kembali digelar hari ini dengan pengawasan yang ketat dari petugas di lapangan