Klasemen MotoGP 2023: Bagnaia Masih di Puncak Meski Martin Menang

Bagnaia berhasil mempertahankan puncak klasemen MotoGP 2023 meski Jorge Martin kian mengancam posisinya

Klasemen MotoGP 2023: Bagnaia Masih di Puncak Meski Martin Menang

TRENOTO – Persaingan papan atas klasemen MotoGP 2023 kian memanas. Hal itu setelah Jorge Martin berhasil memangkas jarak dengan Francesco Bagnaia yang ada di puncak.

Pembalap Prima Pramac Ducati sukses tampil menawan pada MotoGP Thailand 2023. Dia bahkan menyabet podium teratas setelah menekuk murid Valentino Rossi.

Memang keduanya balapan dengan cukup sengit di Chang International Circuit, Minggu (29/10). Bagnai dan Martin sama-sama memburu posisi pertama.

Hasil MotoGP San Marino 2023: Martin Pecundangi Bagnaia di Misano
Photo : MotoGP

Rider berdarah Spanyol pun merasa puas dengan raihan manis tersebut. Apalagi ia berhasil memaksimalkan strateginya di lintasan.

Sebab Martin sempat merasa tidak percaya diri buat menang di MotoGP Thailand 2023. Namun dia terus berupaya keras dalam persaingan gelar juara.

“Aku pikir banyak kemajuan telah kami lakukan dalam melakukan strategi penggunaan ban di awal. Saya memakai ban yang tersisa di lap terakhir guna mencoba mengerahkan seluruh kemampuan dan menyerang lawan,” ungkapnya di Motosan.

Menang Jorge Martin sempat melakukan manuver mengejutkan jelang balapan selesai. Dia menyalip Brad Binder buat finish di tempat terdepan.

Berkat usahanya itu Martin kian dekat dengan Bagnaia yang menempati puncak Klasemen MotoGP. Keduanya tengah berjuang buat memperebutkan gelar juara.

Patut diketahui, Francesco Bagnaia kini sudah mengantongi 389 poin. Sedangkan Martin memiliki bekal 379 angka setelah MotoGP Thailand 2023.

Kemudian pada tiga besar dilengkapi dengan 310 poin milik Marco Bezzecchi. Lalu posisi keempat dan kelima masing-masing ditempati oleh Binder serta Aleix Espargaro.


Terkini

mobil
Mobil Listrik

Makin Populer, Edukasi Keamanan Mobil Listrik Wajib Digencarkan

Insiden mobil listrik terbakar yang terjadi belakangan berpotensi memicu ketakutan, wajib ada edukasi

otosport
Yamaha

Motor Yamaha Quartararo dan Rins Bermesin V4 Meluncur di Jakarta

Fabio Quartararo dan Alex Rins kini mempunyai motor balap Yamaha baru guna mengarungi kompetisi MotoGP 2026

motor
Yamaha

Yamaha Nmax sampai Xmax Bersolek, Pakai Livery 25 Tahun Maxi

Yamaha Nmax maupun Xmax kini tampil beda setelah diberikan livery khusus, yakni 25 tahun Maxi yang sporty

mobil
Aletra

Mobil Baru Aletra Siap Meluncur Kuartal Kedua 2026

Hampir dua tahun sejak peluncuran L8, Aletra akhirnya siap menghadirkan produk baru buat konsumen tahun ini

mobil
Mobil listrik Mitsubishi

Wujud Mobil Listrik Terbaru Mitsubishi, Siap Tantang Hyundai Kona

Mobil listrik terbaru Mitsubishi memiliki ukuran kompak dan bahasa desain baru pakai basis Foxtron Bria

motor
Yamaha Tmax

Yamaha Tmax DX Baru Meluncur, Harga Setara Toyota Innova Zenix

Yamaha Tmax DX model 2026 hadir untuk menggoda para pencinta touring berkantong tebal yang ada di Indonesia

mobil
Lepas

Lepas Siap Luncurkan 12 Mobil di RI Dalam 3 Tahun, Tidak Ada MPV

Lepas bakal fokus untuk meluncurkan SUV serta sedan di Indonesia dengan desain premium yang keunggulan tersendiri

mobil
Polytron G3

Polytron Siap Luncurkan Mobil Listrik Baru di 2026

Polytron menegaskan bakal meluncurkan mobil listrik baru di 2026 untuk memperkuat pasarnya di Tanah Air