Jonathan Rea Sebut Sirkuit Mandalika Punya Grip Terbaik di Dunia

Jonathan Rea sebagai pebalap tim Kawasaki Racing memberikan pujian untuk sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat

Jonathan Rea Sebut Sirkuit Mandalika Punya Grip Terbaik di Dunia

TRENOTO – Jonathan Rea menceritakan pengalamannya membalap di sirkuit Mandalika, Lombok beberapa waktu lalu. Pebalap asal Irlandia Utara tersebut mengatakan sirkuit Mandalika memiliki grip terbaik di dunia.

Seperti diketahui ajang WSBK Mandalika 2021 digelar dengan kondisi hujan basah karena hujan badai sebelumnya. Walaupun lintasan dalam keadaan basah, namun dikatakan grip aspal sirkuit tetap mumpuni.

“Sirkuit Mandalika adalah lintasan balap dengan grip basah terbaik di dunia. Masalah paling utamanya hanyalah drainase, sehingga air bisa mengalir dengan baik,” ucap Jonathan seperti dikutip Speedweek.com.

Dikatakan bahwa Mandalika membangun sirkuit dengan jenis aspal terbaik. Bahkan disebutkan hanya terdapat empat sirkuit di dunia yang menggunakan material serupa.

Aspal yang digadang-gadang terbaik di dunia tersebut merupakan hasil produksi Jerman. Selain Mandalika, sirkuit Phillip Island, Australia juga menggunakan aspal sama.

Masalah yang menggangu di Mandalika pada ajang WSBK beberapa waktu lalu adalah cuaca. Seperti disebutkan di atas, hujan mengguyur deras pada sore hari sehingga membatalkan beberapa agenda.

“Mungkin jika jadwalnya dimajukan akan membantu. Seperti balapan digelar mulai pukul 2 siang mungkin kami tidak akan mengalami kondisi seperti kemarin,” jelas pebalap Kawasaki tersebut.

Pebalap Kawasaki Racing Team (KRT) tersebut berhasil memenangkan dua lomba di sirkuit baru Indonesia tersebut. Meskipun berhasil menang sebanyak dua kali, namun Ia tetap kehilangan kesempatan mempertahankan gelar juara dunia.

Photo : facebook

Juara dunia WSBK 2021 berhasil direbut oleh Toprak Razgatlioglu dari tim Yamaha. Pebalap asal Turki tersebut memutus dominasi Jonathan selama enam musim berturut-turut.

Setelah berhasil menjadi pemenang pada balapan pertama, Rea langsung mengganti nomor start dari 1 menjadi 65. Aksi ini dilakukan karena gelar juara dunianya sudah dipastikan lengser seiring Toprak yang finish kedua.

Sayangnya WSBK Mandalika 2022 digelar pada bulan yang sama yakni November. Maka kemungkinan balapan digelar dalam kondisi hujan pada tahun depan bisa terjadi.

Selain menggelar balapan sekaliber WSBK, sirkuit Mandalika, Lombok juga menjadi tuan rumah untuk MotoGP tahun depan. Bahkan pada awal 2022, sirkuit ini akan menjadi tempat uji coba motor baru.


Terkini

news
Cara dan Syarat Dapat Diskon Pertamax Selama Arus Balik 2025

Cara dan Syarat Dapat Diskon Pertamax Selama Arus Balik 2025

Pertamina memberikan diskon Pertamax, Pertamax Turbo dan Pertamina Dex selama masa arus balik Lebaran 2025

mobil
Kabar Pergantian Merek Daihatsu ke Toyota Dipastikan Hoax

Kabar Pergantian Merek Daihatsu ke Toyota Dipastikan Hoax

Astra Daihatsu Motor membantah kabar yang menyebut merek dan logo mereka bakal beralih menggunakan Toyota

news
Tarif tol Trans Sumatera

5 Ruas Tol Trans Sumatera Beroperasi Tanpa Tarif Saat Arus Balik

Sedikitnya ada lima ruas tol Trans Sumatera yang beroperasi tanpa tarif saat arus balik untuk melancarkan lalu lintas

mobil
Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Berpeluang Dijadikan Taksi Online

Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Bisa Dijadikan Taksi Online

PT CSI mulai incar konsumen fleet untuk Chery J6, berpeluang dijadikan armada taksi online di masa mendatang

news
Tol Probolinggo

Tol Probolinggo Banyuwangi Seksi 1 Buka Fungsional Saat Arus Balik

tol Probolinggo Banyuwangi seksi 1 dibuka secara fungsional saat arus balik Lebaran 2025 untuk hindari kemacetan

motor
Begini Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat bakal berdampak ke harga motor Honda di Indonesia

news
Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Demi mengurangi kepadatan lalu lintas pada arus balik Lebaran 2025, Tol Japek II Selatan mulai dibuka hari ini

news
Tarif tol

Jasa Marga Bebaskan Tarif Tol Saat Arus Balik, Simak Aturannya

Jasa Marga bebaskan tarif tol saat arus balik untuk beri kemudahan kepada masyarakat saat arus balik