Aprilia Racing Punya Direktur Teknis Baru, Sambut MotoGP 2025

Aprilia Racing menunjuk Fabiano Sterlacchini sebagai direktur teknis baru buat mengarungi MotoGP 2025

Aprilia Racing Punya Direktur Teknis Baru, Sambut MotoGP 2025

KatadataOTO – Memang bursa pembalap MotoGP 2025 sudah selesai. Namun sejumlah tim berusaha memperkuat skuad mereka buat menghadapi musim depan.

Seperti yang baru saja dilakukan oleh Aprilia Racing. Mereka mengangkat Fabiano Sterlacchini sebagai direktur teknis anyar.

Kehadirannya terbilang cukup penting, sebab untuk mengisi bangku kosong yang ditinggalkan oleh Romano Albesiano usai memutuskan berlabuh ke HRC (Honda Racing Corporation).

Nantinya Sterlacchini bakal menjalani peran baru di Aprilia Racing pada bulan depan atau Senin (18/11) mendatang.

Aprilia Racing Punya Direktur Teknis Baru, Sambut MotoGP 2025
Photo : Aprilia

“Kehadiran Fabiano Sterlacchini menjadi langkah penting dalam memperkuat tim di MotoGP setelah penandatanganan dua pembalap muda berbakat, yakni Jorge Martin dan Marco Bezzecchi,” tulis Aprilia Racing dalam keterangan resmi.

Tak lupa jenama asal Italia tersebut juga mengucapkan terima kasih kepada Romano Albesiano atas pengabdiannya selama 11 tahun sebagai direktur teknis.

Kemudiaan atas kontribusi di Piaggio Group selama 20 tahun. Kehadirannya menciptakan perubahan cukup banyak di tim tersebut.

Di sisi lain kedatangan Fabiano Sterlacchini di Aprilia Racing diyakini akan membawa mereka jauh lebih maju dalam balapan para raja.

Apalagi ia sudah memiliki segudang pengalaman di MotoGP. Sebab sebelumnya pernah menjabat sebagai direktur teknis di Ducati selama 17 tahun serta KTM sejak 2021.

“Menurut saya 2025 akan menjadi tahun dengan perubahan besar bagi Aprilia Racing,” ucap Massimo Rivola, CEO Aprilia Racing di GPOne.

Sementara itu Jorge Martin yang bakal berseragam Aprilia Racing musim depan menyambut gembira kedatangan direktur teknis barunya.

Ia satu suara dengan Rivola mengenai bakal banyak perubahan di timnya nanti. Sehingga Martin tak sabar untuk kerja sama dengan Sterlacchini.

“Sebuah perubahaan positif bagi kami karena Sterlacchini memiliki banyak pengalaman di Ducati serta KTM. Jadi dia akan membawa pengetahuan ke Aprilia,” ujar Martin.

Resmi, Jorge Martin Gantikan Aleix Espargaro di Aprilia Racing
Photo : MotoGP

Ia pun mengaku bakal segera memakai seragam tim asal Italia tersebut setelah MotoGP Valencia 2024 selesai digelar.

Sebagai informasi, MotoGP 2024 masih menyisakan empat balapan lagi. Terdekat ada seri Australia yang akan berlangsung di Sirkuit Phillip Island pada 18-20 Oktober mendatang.


Terkini

mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara Kuro Digadang Meluncur di GJAW 2025

Suzuki Grand Vitara Kuro dikabarkan bakal meluncur di GJAW 2025 dengan beberapa perubahan khususnya eksterior

motor
Honda CRF1100L Africa Twin

Honda CRF1100L Africa Twin Makin Kental Nuansa Rally

PT AHM resmi menghadirkan versi pembaruan Honda CRF1100L Africa Twin, diniagakan seharga Rp 600 jutaan

mobil
Mobil listrik

SPKLU Tersebar, Pasar Mobil Listrik di Sumatera Utara Mulai Tumbuh

Pasar mobil listrik di Sumatera Utara diklaim mulai menunjukkan angka positif dengan setelah SPKLU dibangun

mobil
Suzuki

Suzuki Tampilkan Teaser Mobil Baru, Diperkirakan Ertiga

Suzuki menampilkan teaser baru yang diperkirakan adalah Ertiga dengan beragam pengembangan baru

news
Catat Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, 20 November

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, 20 November 2025

Agar tidak perlu mengantre terlalu lama, Anda bisa mendatangi SIM keliling Bandung yang disediakan sejak pagi

news
SIM Keliling Jakarta Beroperasi Hari Ini, Cek Lokasinya

SIM Keliling Jakarta Beroperasi 20 November, Simak Tempatnya

SIM keliling Jakarta beroperasi hari ini, dapat digunakan buat perpanjangan masa berlaku SIM A dan C

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 20 November 2025, Masih Efektif Atasi Macet

Ganjil genap Jakarta masih diberlakukan dan dinilai tetap efektif buat atasi kemacetan jalan di Ibu Kita

motor
Motor Listrik Yamaha Jog E Bakal Diluncurkan

Motor Listrik Yamaha Jog E Tampil Menggoda

Yamaha Jog E akan dirilis secara eksklusif, terutama untuk pengguna motor listrik di Osaka dan Tokyo, Jepang