3 Tim Indonesia Maju ke Shell Eco Marathon World Championship

Tiga dari empat tim Indonesia berhasil maju ke Shell Eco Marathon World Championship di Bangalore, India

3 Tim Indonesia Maju ke Shell Eco Marathon World Championship

TRENOTO – Shell Eco Marathon Asia Pasifik dan Timur Tengah 2023 resmi berakhir Minggu (10/7). Pada final empat tim terbaik dari kategori Urban Concept diadu kecepatan dan efisiensinya, di mana empat tertinggi akan maju ke World Championship di Bangalore, India di Oktober 2023.

Tiga tim terpilih merupakan perwakilan Indonesia sementara peringkat pertama disabet oleh Politeknik Temasek dari Singapura. Berikut daftar pemenang final atau Regional Championship:

  1. TP Eco Flash (Politeknik Temasek), Singapura
  2. Garuda UNY Eco Team I (Universitas Negeri Yogyakarta), Indonesia
  3. ITS Team Sapuangin (Institut Teknologi Sepuluh Nopember), Indonesia
  4. Arjuna UI Team (Universitas Indonesia), Indonesia

Sebelumnya tim dari ITS menempati peringkat pertama untuk adu efisiensi bahan bakar sub kategori ICE sebesar 423 km/liter disusul UNY 388 km/liter. Sementara tim dari Universitas Indonesia berada di posisi kedua sub kategori Battery Electric dengan konsumsi 172 km/kWh.

Photo : TrenOto

Nur Affifah, Non Technical Team Manager ITS Sapuangin mengatakan bahwa timnya pernah meraih posisi ketiga di gelaran Shell Eco Marathon 2022. Ini jadi kemajuan pesat buat seluruh anggota tim.

“Pastinya terakhir juara DWC (Drivers World Championship) di London 2018. Pastinya kita targetkan bakal juara satu lagi di India nanti,” ungkapnya di Sirkuit Mandalika, Minggu (9/7).

Baca juga: Peserta Shell Eco Marathon Puji Aspal Sirkuit Mandalika

Karena adanya penambahan peserta di tahun ini ia mengaku persaingan jadi lebih ketat ditambah partisipan internasional.

“Semuanya pasti kompetitif tapi adil. Di satu kategori sama Garuda UNY Eco Team I sempat kejar-kejaran beda 1 kilometer, saling salip di menit dan attempt terakhir tapi alhamdulillah kita akan sama-sama ke India,” ujarnya.

Sekadar informasi balap selanjutnya digelar di Shell Technology Center, Bangalore, India mulai 10 -12 Oktober 2023. Nantinya tim terpilih akan diadu lagi dengan pemenang dari Amerika, Eropa dan Afrika.

Photo : TrenOto

Juara pertama nantinya akan mendapatkan hadiah utama yakni tur dan workshop ke markas Scuderia Ferarri di Maranello, Italia.

Pada 2018 lalu Institut Teknologi Sepuluh Nopember berhasil meraih gelar juara dan bertemu langsung dengan insinyur di Scuderia Ferrari.


Terkini

mobil
Airlangga

Pemerintah Klaim Penghentian Insentif Bisa Pacu Pembangunan Pabrik

Meski tanpa insentif pemerintah optimis produsen mobil tetap mau berinvestasi dengan membangun pabrik di Indonesia

news
Mitsubishi Fuso Siap Dukung Kebijakan Biodesel B50, Ada Syaratnya

Mitsubishi Fuso Siap Dukung Kebijakan Biodesel B50, Ada Syaratnya

Salah satu produk Mitsubishi Fuso, yakni Canter tengah mengikuti pengujian Biodiesel B50 dari pemerintah

mobil
Wholesales LSUV November 2025 Turun Tipis, Rush Terlaris

Wholesales LSUV November 2025 Turun Tipis, Rush Terlaris

Per November 2025 angka wholesales LSUV mengalami penurunan tipis, namun Toyota Rush catat tren positif

news
UD Trucks

UD Trucks Hadirkan Jawaban Masa depan Logistik Indonesia

UD Trucks siap menyongsong 2026 dengan beberapa strategi untuk meningkatkan masa depan logistrik Indonesia

modifikasi
Gran Max Modif

Daihatsu Gran Max Modif Pakai Pintu Gunting Bikin Pangling

Ajang Daihatsu Kumpul Sahabat Bitung akhir pekan lalu juga menampilkan Gran Max modif yang tampil ciamik

mobil
Insentif Otomotif Masih Dinanti untuk Bantu Penjualan di 2026

Insentif Otomotif Masih Dinanti untuk Bantu Penjualan di 2026

Gaikindo tampak menanti adanya stimulus ataupun insentif otomotif untuk bantu penjualan mobil baru di 2026

motor
QJMotor Siapkan Empat Produk Baru di 2026, Tetap Andalkan AMT

QJMotor Siapkan Empat Produk Baru di 2026, Tetap Andalkan AMT

QJMotor berencana menuai keberhasilan yang sama di 2026 dengan menggunakan strategi unik pada kendaraan

mobil
Pabrik VinFast

Harga VinFast Tidak Turun Meski Sudah Diproduksi Lokal

VinFast ungkap harga mobil CKD tidak akan berbeda dengan CBU karena banderol saat ini sudah dibantu insentif