Ganjil Genap Puncak 22 November 2024
22 November 2024, 10:00 WIB
Untuk meminimalisir penumpukan kendaraan selama libur Imlek, one way kawasan Puncak mulai diberlakukan sejak pagi
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Arus lalu lintas padat di kawasan Puncak, Bogor mulai terjadi imbas libur Imlek. Untuk meminimalisir penumpukan kendaraan polisi memberlakukan sistem one way atau satu arah.
Karenanya kendaraan dari arah Puncak untuk sementara waktu tidak bisa melintas ke Jakarta, serta terjadi kemacetan panjang.
AKP Dicky Anggi Pranata, Kasat Lantas Polres Bogor memaparkan bahwa ada peningkatan arus masyarakat yang berkunjung ke kawasan wisata Puncak.
“Tadi pukul 8.30 kita laksanakan one way arah atas untuk menarik arus masuk,” ucap dia seperti dikutip dari NTMC Polri, Minggu (22/1).
Puncak kepadatan arus wisata sebelumnya memang sudah diprediksi terutama setelah melihat banyaknya jumlah kendaraan keluar dari exit GT (gerbang tol) Ciawi sejak pagi.
“Peningkatan kendaraan kurang lebih 22 – 25 persen dibandingkan dengan akhir pekan biasanya. Karena memang cukup terasa dari tadi hingga pukul 09.00 WIB masih terpantau arusnya dua lapis dari arah tol menuju Puncak,” ucap Dicky.
Nantinya setelah pemberlakuan one way arah Puncak, pihak kepolisian juga akan melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi arus balik wisatawan ke arah Jakarta.
Jika terjadi peningkatan kendaraan saat arus balik, maka ada kemungkinan sistem one way kawasan Puncak untuk arus kendaraan arah Jakarta akan diberlakukan.
“Jadi prediksi kami semua itu hari ini puncak arus masuknya. Begitu juga nanti siang mungkin beberapa sudah kembali ke Jakarta,” ucap Dicky.
Untuk diketahui tidak hanya sistem one way, ganjil genap juga tetap diberlakukan di Bogor setiap akhir pekan dan libur nasional. Kebijakan ini berlaku mulai hari Jumat (20/1) sampai Minggu (22/1).
Sistem tersebut diberlakukan mengingat tingginya jumlah wisatawan berkunjung di akhir pekan. Masyarakat diharapkan untuk melakukan penyesuaian jadwal berkendara agar tidak terjadi penumpukan arus lalu lintas.
Ganjl genap Bogor berlaku di arah simpang Gadog Jalan Raya Puncak sampai simpang empat Tugu Lampu Gentur Kabupaten Cianjur.
Kemudian juga berlaku di arah simpang emapt Tugu Lampu Gentur sampai simpang Gadog Jalan Raya Puncak. Agar tidak terjebak kemacetan pengendara diharapkan mengatur waktu perjalanan atau mengambil rute alternatif yang tersedia.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
22 November 2024, 10:00 WIB
15 November 2024, 10:00 WIB
08 November 2024, 14:00 WIB
01 November 2024, 08:00 WIB
28 September 2024, 11:00 WIB
Terkini
22 November 2024, 18:00 WIB
Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition akhirnya meluncur di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)
22 November 2024, 17:00 WIB
Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6
22 November 2024, 16:16 WIB
BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)
22 November 2024, 15:37 WIB
Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI
22 November 2024, 13:00 WIB
PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut
22 November 2024, 11:52 WIB
GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta
22 November 2024, 11:00 WIB
HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut