Inden Suzuki Jimny Sekarang Lebih Singkat

Menurut Roy, saat ini bila konsumen ingin memiliki Suzuki Jimny indennya sudah tidak terlalu lama lagi

Inden Suzuki Jimny Sekarang Lebih Singkat
  • Oleh Satrio Adhy

  • Jum'at, 15 November 2024 | 08:00 WIB

KatadataOTO – Buat Anda penggemar Suzuki Jimny sekarang waktu yang tepat untuk memiliki. Sebab masa tunggu guna mendapatkan unitnya diklaim lebih cepat.

Sudah tidak selama seperti saat baru diluncurkan. Sehingga konsumen bisa langsung menggunakan produk dari SIS (Suzuki Indomobil Sales) itu.

“Buat Suzuki Jimny 5 pintu tetap inden, tetapi lebih pendek (Waktunya),” ucap Roy Astungkoro, Head of 4W Dealer Sales PT SIS ketika ditemui belum lama ini.

Lebih jauh Roy menjelaskan, dulu untuk mendapatkan Suzuki Jimny 5 pintu dulu harus inden sekitar enam sampai tujuh bulan.

Kuota Jimny 5 Pintu
Photo : Suzuki

Akan tetapi sekarang konsumen hanya menunggu dalam kurun waktu dua hingga tiga bulan saja. Namun tergantung dari ketersediaan warna.

“Sekarang kami mendapatkan unit lumayan banyak lagi dibanding perencanaan di awal tahun. Dengan peningkatan ini kita sangat positif,” Roy menambahkan.

Sedangkan buat Suzuki Jimny 3 pintu indennya enam bulan paling cepat. Sementara terlama mencapai sembilan bulan, tergantung opsi kelir.

“Ambil contoh kemarin ada konsumen yang menunggu (Jimny 3 pintu) dari November 2023, baru dapat di Juli lalu,” lanjut Roy.

Sebagai informasi, Suzuki Jimny 3 pintu masih berstatus CBU (Completely Built Up) Jepang. Lalu untuk versi pintu lebih banyak didatangkan dari India.

Selain itu volume produksi keduanya berbeda. Suzuki Jimny 5 pintu dibuat dalam jumlah banyak, sebab segmennya lebih luas.

“Sekarang kami dari SIS menawarkan kepada konsumen khususnya untuk Jimny 3 pintu bila ingin lebih cepat memperoleh unit, kita coba tawarkan tipe 5 pintu dengan harga tidak terlalu beda jauh,” tegas Roy.

Harga Jimny 3 Pintu Masih Melambung di 2024, Ini Kata Suzuki
Photo : Suzuki

Sekadar mengingatkan Suzuki menjual Jimny 3 serta 5 pintu dalam dua pilihan transmisi, yakni MT (Manual Transmission) dan AT (Automatic Transmission).

Kemudian ada opsi dua warna, mulai dari Single Tone sampai Two Tone. Jadi bisa disesuaikan sama selera masing-masing.

Daftar Harga Suzuki Jimny OTR (On The Road) DKI Jakarta

3 Pintu

  • Suzuki Jimny MT (Single Tone): Rp 449,9 juta
  • Suzuki Jimny MT (Two Tone): Rp 452,9 juta
  • Suzuki Jimny AT (Single Tone): Rp 463,5 juta
  • Suzuki Jimny AT (Two Tone): Rp 466,5 juta

5 Pintu

  • Suzuki Jimny MT (Single Tone): Rp 467,5 juta
  • Suzuki Jimny MT (Two Tone): Rp 470,5 juta
  • Suzuki Jimny AT (Single Tone): Rp 481,1 juta
  • Suzuki Jimny AT (Two Tone): Rp 484,1 juta

Terkini

mobil
Mitsubishi Sebut Gempuran Brand Cina Belum Ganggu Penjualan

Mitsubishi Klaim Gempuran Brand Cina Belum Ganggu Penjualan

Banyak merek Cina meramaikan pasar otomotif RI, namun Mitsubishi mengaku penjualannya belum terganggu

news
Ahmad Luthfi Ingin Jateng Bebas Tunggakan Pajak Kendaraan di 2026

Ahmad Luthfi Ingin Jateng Bebas Tunggakan Pajak Kendaraan di 2026

Ahmad Luthfi ingin para pemilik mobil dan motor di Jateng tidak lagi menunggak pajak kendaraan di 2026

motor
Uji Kinerja Yamalube Turbo Matic untuk Touring Ratusan Kilometer

Uji Kinerja Yamalube Turbo Matic untuk Touring Ratusan Kilometer

Kinerja oli Yamalube Turbo Matic diuji selama touring bersama JMC dari Cibinong sampai Bandung, Jawa Barat

mobil
BYD Seal bekas

BYD Seal Bekas Mulai Beredar, Harga Lebih Terjangkau

BYD Seal bekas kini sudah tersedia di pasaran dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan unit baru

mobil
Mitsubishi Xpander bekas

3 Mitsubishi Xpander Bekas Lansiran 2022, Ada TDP Rp 7 Juta

Mitsubishi Xpander bekas lansiran 2022 bisa menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau

komunitas
JMC

JMC Rayakan Satu Dekade Nmax, Touring Ke Pantai Selatan Jawa

Touring perayaan satu dekade Nmax dan JMC diinisiasi Yamaha, libatkan berbagai generasi motor Nmax dan Xmax

news
Bus listrik

Damri Siapkan 200 Bus Listrik Baru untuk Armada TransJakarta

Damri siapkan 200 bus listrik baru sebagai armada TransJakarta yang jadi andalan mobilitas warga Ibu Kota

mobil
Chery Tiggo 8 CSH Patahkan Mitos Harga Mobil PHEV Mahal

Chery Tiggo 8 CSH Patahkan Mitos Harga Mobil PHEV Mahal

Kehadiran Chery Tiggo 8 CSH mencuri perhatian penggemar otomotif di Indonesia karena harganya terjangkau