Piaggio Indonesia Gelar Ride and Share di Bulan Penuh Berkah

Piaggio Indonesia kembali menggelar Ride and Share di bulan penuh berkah dengan melibatkan para pencinta brand asal Italia

Piaggio Indonesia Gelar Ride and Share di Bulan Penuh Berkah

TRENOTO – PT Piaggio Indonesia kembali menggelar kegiatan positif tahunan pada momen Ramadhan 2022. Acara bertajuk Ride and Share ini merupakan salah satu cara brand asal Italia tersebut untuk menyambung tali silaturahmi.

Bersama para jurnalis yang tergabung dalam Forum Wartawan Otomotif (Forwot), acara ini disebut sebagai upaya mempererat hubungan serta semangat berbagai dan positif antar keluarga dan sahabat dari Piaggio Indonesia.

Sejatinya brand asal negeri Pizza ini mengadakan ragam acara silaturahmi. Diantaranya dengan komunitas Aprilia dan Moto Guzzi di 4 kota yakni Jakarta, Yogyakarta, Surabaya dan Bali.

Acara tersebut diikuti oleh para sahabat pencinta Aprilia dan Moto Guzzi.

Photo : istimewa

Lalu di Ibu Kota sendiri diadakan Ride and Share menggandeng Forwot yang rutin dilakukan setiap momen Ramadhan. Piaggio Indonesia bersama para jurnalis otomotif tersebut menyambangi anak-anak panti asuhan dari Yayasan Al-Amin di daerah Radio Dalam, Jakarta Selatan.

“Kegiatan silaturahmi bersama komunitas Aprilia dan Moto Guzzi serta rekan media otomotif, bagi kami merupakan kegiatan penting yang kami tunggu-tunggu setiap tahunnya,” ucap Ayu Hapsari, PR & Communications Manager PT Piaggio Indonesia.

Menurutnya kegiatan ini penting untuk mempererat hubungan dengan para jurnalis. Awak media dikatakan merupakan perwakilan dari keluarga dan sahabat yang mendukung kehadirannya di pasar otomotif Tanah Air, khususnya roda dua.

“Harapannya kegiatan kami di bulan suci penuh berkah ini, dapat menginspirasi semangat kebaikan dan kebersamaan untuk berbagi kebahagiaan,” jelasnya kemudian.

Photo : istimewa

Lebih jauh disebutkan acara seperti ini dapat meningkatkan rasa kekeluargaan dari pencinta produk-produk Piaggio Indonesia. Adapun mereka selalu memberikan pengalaman berkendara premium ala Italia melalui produk unggulannya.

Adapun selama momen Ramadhan kali ini, para pelanggan setia Piaggio Indonesia masih bisa mendapatkan kesempatan mengikuti program spesial bertajuk New Ride, Renewed You untuk pembelian unit baru.

Selain itu adapula program Care for Your Ride untuk mendapatkan layanan servis eksklusif. Ragam penawaran tersebut di atas bertujuan untuk mengajak para pencinta gaya hidup dan otomotif merayakan kemenangan, melalui pengalaman berkendara ala Italia.


Terkini

news
Harga BBM Shell, BP AKR sampai Vivo Turun pada Awal April 2025

Harga BBM Shell, BP AKR sampai Vivo Turun pada Awal April 2025

Mengawali April 2025, harga BBM di seluruh SPBU milik swasta mengalami penurunan dengan jumlah bervariasi

news
Arus balik Lebaran 2025

Hindari Puncak Arus Balik, Jangan Sembarangan Pilih Tanggal

Kepolisian memprediksi puncak arus balik Lebaran 2025 terjadi di akhir pekan, masyarakat diminta waspada

motor
Penjualan Motor Baru Honda Diprediksi Naik pada Kuartal Satu 2025

Penjualan Motor Baru Honda Diprediksi Naik pada Kuartal Satu 2025

Dengan berbagai pertimbangan AHM memprediksi penjualan motor baru Honda akan meningkat pada kuartal pertama

mobil
Hyundai Beri Sinyal Kehadiran Stargazer Facelift Tahun Ini

Hyundai Beri Sinyal Kehadiran Stargazer Facelift Tahun Ini

Hyundai Stargazer facelift diduga terdaftar di RI dengan nama varian Carten, berpeluang meluncur tahun ini

news
Cek Rekayasa Lalu Lintas Puncak Bogor selama Mudik Lebaran 2025

Cek Rekayasa Lalu Lintas Puncak Bogor selama Mudik Lebaran 2025

Pihak kepolisian dapat menerapkan one way di Puncak Bogor secara situasional, berikut rincian aturannya

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Selama Libur Lebaran 2025

Ganjil genap Jakarta ditiadakan selama libur Lebaran 2025 sehingga masyarakat bisa bebas beraktivitas

mobil
Pikap BYD Shark PHEV Debut di Thailand, Makin Dekat ke RI

Pikap BYD Shark PHEV Debut di Thailand, Makin Dekat ke Indonesia

Hybrid BYD Shark semakin dekat ke Indonesia, debut di Thailand dengan harga di kisaran Rp 800 jutaan

news
Diton Berangkatkan 200 Pemudik pada Lebaran 2025

Diton Berangkatkan 200 Pemudik pada Lebaran 2025

200 peserta mengikuti program mudik gratis bareng Diton 2025 dengan berbagai kota tujuan seperti ke Semarang