Honda CBR1000RR-R Fireblade SP Meluncur, Harga Tembus Rp1 Miliar

Honda CBR1000RR-R Fireblade SP edisi khusus resmi memeriahkan pasar otomotif Tanah Air dengan beragam keunggulan

Honda CBR1000RR-R Fireblade SP Meluncur, Harga Tembus Rp1 Miliar

 Sebagai sumber tenaga, CBR1000RR-R Fireblade SP dipersenjatai dengan mesin DOHC 4-silinder inline berkapasitas 999,9 cc. Mampu menyemburkan tenaga hingga 215 hp pada 14.500 rpm dan torsi maksimal 112 Nm di 12.500 rpm. Agar akselerasi lebih baik telah dilakukan update saluran udara masuk (intake system).

Honda CBR1000RR-R SP Fireblade Edisi Spesial 30 Tahun dipasarkan dengan banderol Rp1,058 miliar on the road DKI Jakarta.

Photo : Astra Honda Motor

Beragam Fitur canggih 

Beragam fitur canggih sudah pasti disematkan pada CBR1000RR-R Fireblade SP Edisi Spesial 30 tahun. Seperti Honda Electronic Steering Damper (HESD).

Fitur ini memiliki tiga mode pengaturan, yakni hard, medium, soft dan diklaim mampu menambah stabilitas berkendara pada berakselerasi juga bermanuver. Masing-masing mode akan mengatur besaran tenaga (1-5), kontrol torsi HSTC (1-9), engine brake (1-3), wheelie control (1-3) dan suspensi (1-3). 

Sebagai penunjang sistem keselamatan aktif terdapat fitur Wheelie Control yang bisa mencegah  ban depan kendaraan terangkat karena berakselerasi terlalu cepat. Dan lainnya adalah Rear Lift Control yang mampu mencegah potensi ban belakang terangkat karena mengerem terlalu dalam.  

CBR1000RR-R Fireblade SP Edisi Spesial 30 tahun juga dilengkapi Start Mode. Fitur ini bisa membuat sistem putaran mesin tetap konstan saat melakukan start, sehingga pengendara tetap fokus pada pengoperasian kopling .

Terdapat juga fitur Assist & Slipper Clutch agar efek ban terkunci saat terjadi engine brake karena pengurangan gigi tidak terjadi. sementara terdapat juga Quick Shifter yang menjamin perpindahan gigi semakin cepat tanpa effort berlebih.

Lainnya, rider juga dijamin dengan mudah mendapatkan informasi terkait kondisi sepeda motor yang tampil di panelmeter full digital dan layar TFT.  


Terkini

otopedia
Francesco Bagnaia

Francesco Bagnaia Disebut Terlalu Meremehkan Marquez di MotoGP

Performa Francesco Bagnaia turun drastis di MotoGP 2025, kesulitan bersaing dengan rekan setimnya di Ducati

mobil
BYD Seal

Tampilan Kembaran BYD Seal, Punya LiDAR dan Jarak Tempuh 700 Km

Kembaran BYD Seal bakal dipasarkan dengan nama Seal 07 EV, dipasarkan di Tiongkok lebih dulu tahun ini

mobil
LiDAR

Ini Fungsi Sensor LiDAR yang Banyak Dipakai di Mobil Listrik Cina

Sensor LiDAR kerap ditempatkan di bagian depan atap mobil listrik Cina keluaran terkini, dukung keselamatan

news
PO Cahaya Trans

Izin PO Cahaya Trans Dibekukan Usai Kecelakaan Maut di Tol

Keputusan itu diambil pasca PO Cahaya Trans terlibat kecelakaan di exit Tol Krapyak pada Desember lalu

modifikasi
tren warna cat

Tren Warna Cat Mobil dan Motor di 2026, Tidak Hanya Candy Tone

Pada 2026 tren warna cat bawaan pabrik atau base colour turut digandrungi, karena banyak restorasi kendaraan

mobil
Chery

Chery Ekspor 1 Juta Unit Mobil Sepanjang 2025

Chery memimpin ekspor mobil di Tiongkok sepanjang 2025, sementara total penjualannya tembus 2 juta unit

mobil
Ekspor kendaraan

Toyota Indonesia Ungkap Tantangan Pasar Ekspor Kendaraan di 2026

Pasar ekspor kendaraan di 2026 diperkirakan bakal menghadapi beberapa tantangan yang dinilai cukup berat

modifikasi
Modifikasi mobil listrik

Modifikasi Mobil Listrik Diprediksi Makin Ramai di 2026

Banyaknya populasi mobil listrik di Tanah Air diyakini bakal mempengaruhi dunia modifikasi Tanah Air